Mahasiswa di AS Bikin Properti agar Bisa Berjalan di Atas Air

14 Januari 2018 19:08 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Aksi mahasiswa di atas air (Foto: Facebook/George Takei )
zoom-in-whitePerbesar
Aksi mahasiswa di atas air (Foto: Facebook/George Takei )
ADVERTISEMENT
Sejumlah mahasiswa teknik Universitas Lamar di Texas Amerika Serikat baru-baru ini menciptakan sebuah proyek kuliah berupa properti yang membuat mereka bisa berjalan di atas air. Hal ini tentu terlihat tidak mungkin, tapi di atas properti ini mereka bisa berjalan cepat, berjungkir balik, push up, roll depan, dan lain sebagainya.
ADVERTISEMENT
Bagaimana bisa hal itu terjadi?
Dilansir, Business Insider, untuk memberi ilusi berjalan di atas air mereka membuat properti ini dengan mencampurkan dua banding satu tepung maizena dan air. Pencampuran ini kemudian menghasilkan sifat cairan non-Newtonian pada properti. Cairan non-Newtonian sendiri adalah cairan yang akan mengalami perubahan viskositas (kekentalan) ketika terdapat gaya yang bekerja pada cairan itu.
Jika gaya tersebut tiba-tiba (sudden force) maka properti akan terasa padat karena partikel maizena tidak sempat berpindah. Namun, bila bergerak lambat atau berhenti di atas properti, maka cairan non-Newtonian itu akan bersifat cair karena partikel maizena itu akan berpidah. Ketika bersifat cair, seseorang yang berada di atasnya akan perlahan tenggelam.
Kondisi itulah yang membuat para mahasiswa teknik ini terlihat seperti berjalan di atas air.
ADVERTISEMENT
Aksi berjalan di atas air ini kemudian menjadi viral di media sosial. Seorang aktor film "Star Trek" George Takei mengunggah aksi mahasiswa Universitas Lamar ini di akun Facebooknya. Video tersebut tercatat telah disaksikan oleh 17 juta pasang mata dan dibagikan sebanyak 61 ribu kali.