Kampung Batik Kauman Solo, Alternatif Wisata Edukasi untuk Liburan Keluarga

Jendela Dunia
Menyajikan informasi untuk menginspirasi dan menambah wawasan pembaca
Konten dari Pengguna
16 April 2024 14:18 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Kampung Batik Kauman Solo. Foto hanya ilustrasi, bukan gambar sebenarnya. Sumber: Unsplash/ Camille Bismonte.
zoom-in-whitePerbesar
Kampung Batik Kauman Solo. Foto hanya ilustrasi, bukan gambar sebenarnya. Sumber: Unsplash/ Camille Bismonte.
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Kampung Batik Kauman Solo merupakan salah satu tempat wisata yang populer di Kota Solo. Kampung batik ini menjadi destinasi wisata edukasi yang menarik untuk dijadikan tempat liburan bersama keluarga tercinta.
ADVERTISEMENT
Pengunjung bisa belajar membatik dari para pembatik lokal yang ada di tempat wisata tersebut. Tak hanya itu, di tempat ini pengunjung akan menjumpai berbagai bangunan tua dengan arsitektur Jawa-Belanda, salah satunya rumah limasan. 
Dikutip dari situs bob.kemenparekraf.go.id, kampung batik ini merupakan pemukiman abdi dalem Keraton Kasunanan yang tetap mempertahankan aktivitas membatik sebagai tradisi. Pengunjung bisa menemukan batik motif klasik yang mengikuti pakem alias standar Keraton Kasunanan.

Aktivitas Seru di Kampung Batik Kauman Solo

Kampung Batik Kauman Solo. Foto hanya ilustrasi, bukan gambar sebenarnya. Sumber: Unsplash/ Mahmur Marganti.
Kampung Batik Kauman Solo menjadi destinasi wisata edukasi favorit bagi warga sekitar maupun dari luar daerah. Ada banyak aktivitas seru yang bisa dilakukan di tempat ini, berikut beberapa di antaranya.

1. Menyusuri Kampung dan Hunting Foto

Kombinasi antara gaya arsitektur khas Jawa dan Belanda pada bangunan-bangunannya, membuat kampung batik ini tampak indah dan mempesona. Pengunjung akan merasakan keunikan dari setiap sudut kampung ini dengan menyusuri gang-gang kecil.
ADVERTISEMENT
Saat berjalan santai dan menikmati keindahan kampung ini, pengunjung bisa sambil mengabadikan setiap tempat yang aesthetic. Bahkan, pengunjung dapat menemukan sejumlah spot foto yang menarik dan instagramable.

2. Belajar Membatik

Sembari menyusuri tempat wisata ini, pengunjung akan menemui beberapa tempat berbelanja serta rumah produksi batik. Jika tertarik, pengunjung bahkan bisa belajar membatik. Tentunya, kegiatan tersebut akan dipandu langsung dari warga setempat yang sudah terbiasa membatik.

3. Wisata Kuliner

Selain berburu dan belajar batik, pengunjung juga bisa bersantai sembari mencicipi berbagai kuliner yang ada di kampung batik ini. Ada bermacam kuliner yang bisa ditemukan di tempat ini, mulai dari masakan dan jajanan tradisional khas Jawa hingga berbagai kafe modern dan kekinian.

Lokasi dan Jam Buka Kampung Batik Kauman Solo

Kampung Batik Kauman Solo. Foto hanya ilustrasi, bukan gambar sebenarnya. Sumber: Unsplash/ Agto Nugroho.
Tempat wisata ini berada tidak jauh dari Pasar Klewer dan Masjid Agung Surakarta. Tepatnya di Jalan Wijaya Kusuma, Kauman, Kecamatan Pasar Kliwon, Kota Surakarta.
ADVERTISEMENT
Tempat ini buka setiap hari, mulai pukul 08.00 - 18.00 WIB. Hindari datang pada jam 12.00 hingga jam 14.00 WIB, agar kulit tidak terbakar sinar matahari saat datang ke tempat wisata ini.
Sementara itu, harga tiket masuk Kampung Batik Kauman masih sangat terjangkau, yakni hanya Rp5.000 per orang. Destinasi wisata ini berada di lokasi yang strategis, membuat Kampung Batik ini mudah ditemukan.
Kampung Batik Kauman Solo menawarkan lokasi liburan yang tak biasa dengan beragam pilihan aktivitas seru. Cocok untuk liburan bersama keluarga tercinta.(IND)