Anies soal Maju Lagi Pilkada Jakarta: Partai yang Bisa Usung

7 Mei 2024 16:37 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
2
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Warga ramai-ramai merayakan ulang tahun Anies Baswedan di pendopo Anies Baswedan, Jalan Lebak Bulus, Jakarta Selatan, Selasa (7/5/2024). Foto: Haya Syahira/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Warga ramai-ramai merayakan ulang tahun Anies Baswedan di pendopo Anies Baswedan, Jalan Lebak Bulus, Jakarta Selatan, Selasa (7/5/2024). Foto: Haya Syahira/kumparan
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Anies Baswedan buka suara soal namanya yang masuk dalam bursa Pilkada DKI Jakarta 2024. Anies juga mengaku mendapatkan dukungan secara langsung dari masyarakat.
ADVERTISEMENT
“Ini sebuah kehormatan dan izinkan kami untuk memikirkan ini sejenak,” kata Anies saat ditanya mengenai kansnya maju dalam Pilkada DKI setelah mendapatkan dukungan dari masyarakat di kediaman pribadinya, Selasa (7/5).
Anies mengaku kini tengah mempertimbangkan untuk kembali mencalonkan diri sebagai Gubernur Jakarta periode 2024-2029. Hanya saja, dia merasa tidak bisa maju sendiri, walaupun tetap tersedia maju lewat jalur independen.
“Ini kan sesungguhnya bukan sesuatu diputuskan oleh saya, karena bukan pribadi bisa mencalonkan, yang bisa mencalonkan adalah partai, yang bisa mencalonkan adalah warga,” kata Anies.
Warga membawa spanduk meminta Anies kembali jadi Gubernur DKI 2024-2029, Selasa (7/5/2024). Foto: Haya Syahira/kumparan
Anies mengatakan, ia tidak akan memilih jalur mendaftarkan diri kepada partai politik untuk minta diusung.
“Saya merasa lebih baik menunggu sebentar, memastikan bahwa Pilkada besok berlangsung jujur adil dan bebas intervensi,” katanya.
ADVERTISEMENT
Namun untuk saat ini, Anies memilih untuk mendiskusikan langkah selanjutnya dengan orang-orang terdekatnya terkait langkahnya untuk kembali merebut kursi Jakarta 1.
“Saya belum memutuskan. Lebih baik tunggu dulu sampai betul-betul saya sendiri, dengan keluarga, dengan teman-teman semua, dengan senior-senior, mendiskusikan terus, baru nanti kita putuskan langkahnya,” pungkasnya.
Saat Pilgub DKI 2017, Anies diusung Gerindra dan PKS. Pada, Pilpres 2024, Anies diusung PKS, PKB, dan NasDem. Lalu, siapa partai yang akan mengusung Anies di Pilkada 2024?