Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2

ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
"Provinsi NTB akan menjadikan destinasi wisata tiga Gili sebagai percontohan pembukaan pariwisata dengan menerapkan protokol kesehatan pencegahan COVID-19," kata Kepala Dinas Pariwisata NTB H Lalu Moh Faozal seperti dikutip Antara, Sabtu (13/6).
Faozal mengatakan, selama pandemi sektor pariwisata yang lumpuh total mengakibatkan aktivitas mati suri. Banyak masyarakat yang terlibat di dalam industri pariwisata menjadi pengangguran dan fasilitas perhotelan tidak berfungsi.
Karenanya, pembukaan kembali objek wisata tiga Gili ini dilakukan untuk memulihkan industri pariwisata dan ekonomi.
"Kami akan terus memberikan edukasi dalam membangun kesadaran masyarakat di kawasan wisata untuk tetap beraktivitas, namun dengan SOP normal baru (new normal)," lanjut Faozal.
Ia pun memaparkan, penerapan new normal ini sebenarnya adalah kehidupan yang akan dijalankan seperti biasa. Namun, dengan tetap menerapkan protokol kesehatan yang menjadi kebiasaan.
ADVERTISEMENT
Faozal menjelaskan Pemprov NTB sudah berkoordinasi dengan Pemkab Lombok Utara untuk memastikan pergerakan wisatawan yang datang ke tiga Gili. Penerapan protokol kesehatan secara ketat juga harus dilakukan semua hotel, restoran, maupun tempat wisata lainnya.
Dinas Pariwisata NTB bersama Dinas Kesehatan, dan unsur lainnya, juga sedang menyempurnakan SOP new normal berbasis kebersihan, kesehatan, dan keselamatan atau Cleanliness, Health and Safety (CHS).
Tim Gubernur untuk Percepatan Pembangunan Daerah (TGP2D) NTB bidang Pariwisata, Bagiq Kartika, memaparkan penerapan normal baru di tiga Gili akan mengikuti SOP CHS.
"Penerapan normal baru dan CHS ini melibatkan semua OPD terkait sesuai tupoksinya masing-masing, sehingga tujuan kita bersama bersinergi tercapai," katanya.
Kepala Dinas Kesehatan NTB, dr Nurhandini Eka Dewi, memastikan upaya membuka kembali objek pariwisata di tiga Gili akan menerapkan SOP kesehatan yang ketat.
ADVERTISEMENT
"Masyarakat harus mulai menjalankan pola hidup sehat, mengikuti protap kesehatan mencegah COVID-19 seperti tetap menggunakan masker, jaga jarak, etika bersin, dan lainnya," kata Eka.
(Simak panduan lengkap corona di Pusat Informasi Corona)
***
Yuk! bantu donasi atasi dampak corona.