2 Contoh CV Barista Pemula yang Menarik

Ragam Info
Akun yang membahas berbagai informasi bermanfaat untuk pembaca.
Konten dari Pengguna
9 Oktober 2023 17:19 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Ragam Info tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Contoh CV Barista. Sumber: Pexels/Cottobro Studio
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Contoh CV Barista. Sumber: Pexels/Cottobro Studio
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Profesi barista kopi dinilai keren, sehingga banyak yang ingin menekuni pekerjaan ini. Apabila berminat dengan profesi satu ini tapi belum memiliki pengalaman, maka contoh CV barista pemula yang menarik dan formatnya penting untuk diketahui.
ADVERTISEMENT
Dikutip dari Buku Panduan Memulai Bisnis Kedai Kopi, Lathifah Edib, (2021: 32), barista biasa disebut peracik kopi memang memiliki keahlian tersendiri. Beberapa barista sudah memiliki pelanggan dan mengetahui jenis dan racikan kopi setiap pelanggannya.

2 Contoh CV Barista

Ilustrasi Contoh CV Barista. Sumber: Pexels/Cottonbro Studio
Beberapa kedai kopi biasanya membutuhkan pelamar yang sudah memiliki pengalaman bekerja. Namun dengan contoh CV barista pemula yang menarik berikut ini bisa menjadi salah satu pertimbangan diterima bekerja.

1. Contoh CV Barista Pemula 1

Curriculum Vitae
Data Diri
Tentang Saya
Saya Sari Rahmawati, lulusan SMK Jurusan Perhotelan 2020. Memiliki keahlian membuat berbagai macam minuman kopi sesuai dengan standar penyajian.
ADVERTISEMENT
Riwayat Pendidikan
2017-2020 : SMK Jurusan Perhotelan
Pengalaman Kerja
2019-2020 : Magang di Hotel Sun In Pangandaran
Keahlian

2. Contoh CV Barista 2

Curriculum Vitae – Michael Sumardi
Summary
Sebagai seorang barista pemula, saya memiliki semangat dan dedikasi yang tinggi dalam dunia kopi dan seni penyajiannya. Saya bercita-cita untuk terus belajar dan mengembangkan keterampilan saya dalam industri kopi yang dinamis ini. Saya ingin bergabung dengan tim dan berkomitmen untuk memberikan pengalaman kopi yang luar biasa kepada pelanggan.
Pendidikan
D3 Jurusan Perhotelan, 2016 – 2019
Pelatihan dan Kursus
2020 – ABCD Barista Training Skill selama 6 bulan
ADVERTISEMENT
Award
Juara 1, Competition Dinas Pariwisata

Format CV Barista

Ilustrasi Contoh CV Barista. Sumber: Pexels/Cottonbro Studio
Dalam pembuatan CV barista, perlu memperhatikan beberapa format sebagai panduan penulisan. Apa saja? Berikut ulasannya.

1. Menyertakan Data Diri

Data diri pelamar terdiri dari nama, alamat domisili, nomor telepon, dan alamat email. Terkadang beberapa perusahaan juga mewajibkan pelamar menyertakan nama akun media sosial untuk melakukan tracking personality melalui postingan pelamar.

2. Menjelaskan Tentang Saya

Di bagian tentang saja, pelamar dapat menjelaskan dengan singkat bagaimana personality, keahlian, dan pencapaian yang pernah diraih. Ini cukup 3 sampai 4 kalimat dengan bahan formal, ringkas, dan mudah dimengerti.

3. Riwayat Pendidikan

Pada riwayat pendidikan cukup mengisi riwayat pendidikan terakhir yang lengkap dengan tahun masuk dan lulus serta jurusan yang diambil. Untuk penjelasan nilai akhir atau IPK dapat disimpan dibagian bawahnya.
ADVERTISEMENT

4. Pengalaman Organisasi

Bagi pelamar yang belum memiliki pengalaman kerja dapat menjelaskan secara singkat tugas dan pencapain selama di sekolah atau organisasi di kampus.

5. Keahlian

Di bagian ini, pelamar dapat mencantumkan beberapa keahlian yang berkaitan dengan posisi barista.
Itulah dua contoh barista untuk pelamar pemula. Semoga dapat memberikan inspirasi menjabarkan keahlian pelamar. (ERI)