2 Perpustakaan Aesthetic di Bandung yang Nyaman dan Instagramable

Seputar Bandung
Menyediakan informasi serba serbi Bandung, mulai dari travel, kuliner, sejarah, dan lainnya.
Konten dari Pengguna
21 April 2024 14:03 WIB
ยท
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seputar Bandung tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Perpustakaan Aesthetic di Bandung. Foto hanya ilustrasi, bukan tempat yang sebenarnya. Sumber foto: Unsplash/Ryunosuke
zoom-in-whitePerbesar
Perpustakaan Aesthetic di Bandung. Foto hanya ilustrasi, bukan tempat yang sebenarnya. Sumber foto: Unsplash/Ryunosuke
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Perpustakaan aesthetic di Bandung ini menawarkan kenyamanan dan estetika yang menawan. Perpustakan sendiri merupakan sebuah institusi atau fasilitas yang menyediakan akses kepada berbagai jenis bahan bacaan dan sumber informasi.
ADVERTISEMENT
Mulai dari buku, jurnal, majalah, surat kabar, dan media lainnya, baik dalam format fisik maupun digital. Tujuan utamanya adalah untuk memfasilitasi pembelajaran, penelitian, dan hiburan bagi masyarakat umum, pelajar, akademisi, dan profesional.

Rekomendasi Perpustakaan Aesthetic di Bandung

Perpustakaan Aesthetic di Bandung. Foto hanya ilustrasi, bukan tempat yang sebenarnya. Sumber foto: Unsplash/Inaki
Perpustakaan juga sering kali menjadi tempat untuk mengadakan berbagai kegiatan budaya, seperti diskusi, seminar, dan pameran. Seiring berkembangnya zaman, perpustakaan didesain dengan lebih menarik dan nyaman hingga sangat cocok diunggah di laman Instagram.
Berikut adalah dua perpustakaan aesthetic di Bandung yang dapat dikunjungi untuk membaca atau mengambil foto.

1. Dispusipda Jabar (Dinas Perpustakaan dan Arsip Daerah Jawa Barat)

Dispusipda berlokasi di Jl. Kawaluyaan Indah II No.4, Jatisari, Kec. Buahbatu, Kota Bandung, Jawa Barat. Perpustakaan ini membuka pelayanan di hari Senin hingaa Jumat Mulai pukul 08.00 sampai 15.30 WIB.
ADVERTISEMENT
Perpustakaan yang dikelola oleh Dispusipda Jabar ini terdapat beberapa fasilitas ruang baca yang memberikan ruang untuk seluruh umur baik anak-anak, remaja, hingga untuk dewasa. Semua kategori usia memiliki ruangannya masing-masing.
Perpustakaan ini memberikan pelayanan yang baik kepada para pengunjung. Pengunjung yang datang di data dan dimasukkan ke dalam member. Selain itu, perpustakaan Dispusipda juga terdapat ruangan Hall of Fame atau panggung inohong.
Di dalam Hall of Fame ini terdapat kurang lebih 300 tokoh yang terdiri dari para cendekiawan, birokrat, budayawan, dan ulama. Hal ini sangat penting diketahui khususnya generasi muda, untuk mengetahui tokoh-tokoh penting dan berpengaruh di Jawa Barat.
Selain koleksi bukunya yang lengkap, perpustakaan ini cocok dijadikan latar postingan di Instagram. Dengan gambaran buku yang tersusun rapi dan berwarna warni, suasana ketenangan dan ketentraman akan terasa di postingan Instagram.
ADVERTISEMENT

2. Pitimoss Fun Library

Dikutip dari situs resmi www.bandung.go.id, perpustakaan ini sudah berdiri sejak 2003. Alamatnya berada di Jl. Banda no 12-S, Kota Bandung. Pitimoss menjadi perpustakaan yang tidak asing lagi bagi masyarakat yang menyukai komik dan novel.
Hampir semua buku diperpustakaan ini berjenis komik Jepang, seperti Doraemon, Naruto, One Piece, dan lainnya. Pitimoss memberikan pelayanan yang baik dan selalu berinteraksi dengan pelanggan. Selain itu, perpustakan ini juga sering sharing terkait buku-buku terbaru.
Sambil membaca buku yang penuh hiburan ini, para pengunjung bisa mengambil foto juga di beberapa spot. Warna warni buku yang tersusun rapi memberikan kesan Intagramable di postingan akun pribadi.
Demikianlah dua perpustakaan aesthetic di Bandung yang menawarkan kenyamanan dan Instagramable, menciptakan lingkungan yang sempurna untuk membaca dan mengambil foto. (Msr)
ADVERTISEMENT