Alun-Alun Cicendo, Ruang Publik yang Berbeda dari Alun-Alun Kebanyakan

Seputar Bandung
Menyediakan informasi serba serbi Bandung, mulai dari travel, kuliner, sejarah, dan lainnya.
Konten dari Pengguna
22 Februari 2024 14:32 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seputar Bandung tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Alun-alun Cicendo. Foto hanya ilustrasi, bukan tempat sebenarnya. Sumber: Unsplash/Nerea Marti Sesarino
zoom-in-whitePerbesar
Alun-alun Cicendo. Foto hanya ilustrasi, bukan tempat sebenarnya. Sumber: Unsplash/Nerea Marti Sesarino
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Alun-Alun Cicendo merupakan salah satu ruang terbuka publik yang memiliki peran penting di kota Bandung. Pemerintah Kota Bandung membangun alun-alun ini dengan berbagai fasilitas yang dikenal unik dan berbeda dari alun-alun kebanyakan.
ADVERTISEMENT
Seperti dikutip dari bandung.go.id, alun-alun ini yang dirancang oleh Shau Architect ini memiliki desain yang unik, dan menjadi ikon baru kota Bandung. Tempatnya menggabungnkan antara ruang terbuak, seni, olahraga, skatepark, amphitheatre dan beberapa kios pedagang.

Daya Tarik Alun-alun Cicendo Bandung

Alun-alun Cicendo. Foto hanya ilustrasi, bukan tempat sebenarnya. Sumber: Unsplash/Start Digital
Alun-Alun Cicendo adalah sebuah taman di Kota Bandung yang memiliki daya tarik unik di antaranya, yaitu:

1. Desain Arsitektur

Alun-alun dibuka untuk umum pada awal tahun 2018 dan sejak saat itu menajdi destinasi wisata yang menarik. Daya tarik utamanya berupa arsitektur yang menggabungkan ruang terbuka, seni, olahraga, dan bisnis.

2. Berada di Wilayah Perdagangan Besi Tua

Wilayah sekitar alun-alun yang dikenal di daerah perdangan besi dan barang-barang bekas yang dijadikan inspirasi desain alun-alun ini. Terdapat area berundak-undak yang berfungsi sebagai tangga dan planter box.
ADVERTISEMENT
Dengan adanya bentuk tersebut, memberikan kesan garis horizontal yang membuat areanya terasa lebih luas.

3. Konsep Ruang Terbuka yang Beragam

Alun-alun ini menggunakan konsep yang menggabungkan berbagai fungsi, sehingga pengunjung dapat menikmati ruang ini secara beragam. Terdapat beberapa ruang santai, atraktif, hingga tempat untuk bermain skateboard.

Harga Tiket, Alamat, dan Jam Buka Alun-Alun Cicendo

Alun-alun Cicendo. Foto hanya ilustrasi, bukan tempat sebenarnya. Sumber: Unsplash/Chuttersnap
Alun-alun Bandung Cicendo terbuka untuk siapa saja tanpa perlu membayar tiket masuk. Namun, terdapat biaya parkir bagi pengunjung yang memarkirkan kendaraan pribadinya di area parkir.
Apabila tertarik berkunjung dan ingin melihat keunikannya secara langsung, lokasi Alun-alun Cicendo berada di Jl. Arjuna, Husen Sastranegara, Kec. Cicendo, Kota Bandung, Jawa Barat 40174.
Tempatnya buka 24 jam. Dengan begitu, pengunjung dapat berkunjung kapan saja. Namun, untuk kenyamanan dan menikmati keindahan alun-alun ini, sebaiknya datang saat tidak terlalu panas, sehingga bisa puas bermain atau berolahraga.
ADVERTISEMENT
Itulah Alun-alun Cicendo Bandung yang merupakan salah satu ruang terbuka unik untuk tempat berolahraga, taman bermain, bersantai, atau melihat desain arsitektur unik berundak-undak yang berfungsi sebagai tangga dan planter box. (ERI)