Akhirnya DPR Tentukan 9 Komisioner KPPU Periode 2018-2023

23 April 2018 17:04 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Fit and proper test calon komisioner KPPU  (Foto: Resya Firmansyah/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Fit and proper test calon komisioner KPPU (Foto: Resya Firmansyah/kumparan)
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Semula, penetapan 9 komisioner KPPU oleh Komisi VI DPR RI akan dilakukan pada 3 April 2018 lalu. Namun dikarenakan seluruh fraksi belum ada kesepakatan pada waktu itu, akhirnya penetapan diundur pada hari ini.
“Jeda waktu kemarin untuk pendalaman calon-calon. Tadi 9 nama komisioner diputuskan,” ujar Wakil Ketua Komisi VI DPR RI, Inas Nasrullah Zubir, kepada kumparan (kumparan.com), Senin (23/4).
Dia menyampaikan pada rapat internal Komisi VI DPR RI tadi, setiap fraksi mengajukan nama-nama yang direkomendasikan sebagai komisioner KPPU. Setelah itu, internal Komisi VI DPR RI bermusyawarah memutuskan 9 komisioner KPPU.
Sekertaris Jenderal KPPU (Foto: Abdul Latif/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Sekertaris Jenderal KPPU (Foto: Abdul Latif/kumparan)
“Proses di Komisi VI sudah selesai, setelah ini pimpinan DPR RI yang akan menyampaikan kepada Presiden Jokowi soal 9 nama yang diputuskan ini,” katanya.
ADVERTISEMENT
Politikus Hanura itu menambahkan, nantinya 9 nama komisioner KPPU akan dibawa ke Badan Musyawarah (Bamus) DPR RI dulu. Sebab sebelum dikirim pimpinan DPR ke Presiden Jokowi, keputusan itu harus disahkan melalui paripurna.
“Ke Bamus dulu, disahkan di paripurna. Enggak bisa dikirim ke Presiden. Kalau hari Rabu ada rapat Bamus, kita coba selipin. Karena kalau enggak Kamis atau Jumat ini ada penutupan masa sidang, kalau bisa disahkan,” papar Inas.
Berikut 9 nama Komisioner KPPU periode 2018-2023:
1. Afif Hasbullah
2. Chandra Setiawan
3. Dinni Melanie
4. Guntur Syahputra Saragih
5. Harry Agustanto
6. Kodrat Wibowo
7. Kurnia Toha
8. Ukay Karyadi
9. Yudi Hidayat