news-card-video
Jakarta
imsak
subuh
terbit
dzuhur
ashar
maghrib
isya

AP II Siapkan Terminal 1 dan 2 Bandara Soetta Khusus Maskapai Murah

27 Oktober 2018 10:56 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Suasana di Terminal 1 Soekarno-Hatta. (Foto: Johanes Hutabarat/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Suasana di Terminal 1 Soekarno-Hatta. (Foto: Johanes Hutabarat/kumparan)
ADVERTISEMENT
PT Angkasa Pura II (Persero) terus meningkatkan pelayanan agar banyak wisatawan asing datang ke Indonesia, salah satunya dengan membangun layanan Low Cost Carrier Terminal (LCCT) di terminal 1 dan 2 Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang. LCCT merupakan terminal yang nantinya hanya melayani maskapai berbiaya rendah.
ADVERTISEMENT
Direktur Utama AP II Muhammad Awaluddin mengatakan, saat ini proses revitalisasi LCCT kedua terminal tersebut mulai digarap.
"LCCT masih jalan terus, kita nanti akan upgrade dalam revitalisasi terminal. Tapi pada saat program revitalisasi jalan, konsep LCC terminalnya akan kita masukkan," ucapnya kepada kumparan, Sabtu (27/10).
Suasana Terminal 1 Bandara Soetta (Foto: Ridho Robby/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Suasana Terminal 1 Bandara Soetta (Foto: Ridho Robby/kumparan)
Awaluddin merinci beberapa terminal yang rencananya masuk dalam konsep LCCT baik mancanegara maupun domestik. Adapun beberapa terminal LCCT mancanegara akan diterapkan di terminal 2D, terminal 2E, dan terminal 2F.
"Kalau terminal 1 full LCC domestik," imbuhnya.
Proses revitalisasi ini diproyeksikan akan memakan waktu sekitar 3 tahun dengan investasi sebesar Rp 3,7 triliun. Untuk tahun ini rencananya perseroan akan mempersiapkan kontrak pengerjaan untuk terminal 1C dan terminal 2F.
ADVERTISEMENT
"Jadi tahun ini persiapan kontrak untuk (terminal) 1C, 2F kemudian 2E dan 1B, kemudian 1A dan 2D. Per sub terminal setahun-setahun," pungkasnya