BRI Akan Salurkan 3.000 Kredit Rumah Murah Tahun Ini

4 Januari 2019 14:19 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Pembangunan rumah (ilustrasi). (Foto: Antara/Mohamad Hamzah)
zoom-in-whitePerbesar
Pembangunan rumah (ilustrasi). (Foto: Antara/Mohamad Hamzah)
ADVERTISEMENT
PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk (BBRI) akan menyalurkan 3.000 Kredit Pemilikan Rumah (KPR) Fasilitas Likuiditas Pembiayaan Perumahan (FLPP) atau KPR Bersubsidi. Bank pelat merah itu telah menyalurkan KPR Bersubsidi sejak 2012.
ADVERTISEMENT
Direktur Konsumer BRI, Handayani, mengatakan pada tahun lalu BRI telah menyalurkan 1.161 KPR bersubsidi sesuai dengan kesepakatan dengan Kementerian PUPR. Rencananya pada tahun ini, pihaknya akan menyalurkan 3.000 KPR Bersubsidi.
"Tahun 2019, kami di kisaran 3.000 KPR FLPP. Kalau 2018 itu kemarin 1.000-an saja," ujarnya kepada kumparan, Jumat (4/1).
Berdasarkan data Kementerian PUPR dalam kurun waktu 2012-2018, BRI telah menyalurkan 2.677 KPR Bersubsidi. Dia mengakui semakin lama BRI menyalurkan KPR bersubsidi, semakin banyak karena realisasi penyaluran tak jauh dari target.
"Selain itu ada pengurangan jumlah bank penyalur. Itu yang membuat tahun ini (kuota) semakin banyak," beber Handayani.
Direktur Konsumer BRI Handayani. (Foto: Garin Gustavian/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Direktur Konsumer BRI Handayani. (Foto: Garin Gustavian/kumparan)
Dalam program KPR bersubsidi ini, masyarakat hanya dikenakan bunga tetap 5 persen dengan tenor cicilan‎ hingga 20 tahun. Biasanya dalam program KPR komersial, bunga yang dikenakan ke debitur berfluktuasi berdasarkan kebijakan pemerintah.
ADVERTISEMENT
Selain menyalurkan KPR FLPP, BRI pada tahun ini juga akan menyalurkan KPR Bantuan Pembiayaan Perumahan Berbasis Tabungan (BP2BT) bagi pekerja informal, mulai tukang bakso hingga Pedagang Kaki Lima (PKL).
"Kami baru MoU untuk BP2BT, nanti PKO (Perjanjian Kerjasama Operasional) akan menentukan kami akan menyalurkan berapa," tegasnya.