news-card-video
Jakarta
imsak
subuh
terbit
dzuhur
ashar
maghrib
isya

BRIsyariah Ingin Naik Kelas ke BUKU 3 di Akhir 2018

26 Juni 2018 16:00 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Pencatatan perdana saham PT Bank BRI Syariah Tbk (Foto: Irfan Adi Saputra/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Pencatatan perdana saham PT Bank BRI Syariah Tbk (Foto: Irfan Adi Saputra/kumparan)
ADVERTISEMENT
PT Bank BRIsyariah Tbk (BRI Syariah) menargetkan bisa naik kelas menjadi bank kategori Bank Umum Kelompok Usaha (BUKU) 3 di akhir tahun 2018. Bank BUKU 3 adalah bank dengan modal inti di antara Rp 5-30 triliun. Saat ini, BRIsyariah masih berada di kategori bank BUKU 2 atau bank dengan modal inti antara R 1-5 triliun.
ADVERTISEMENT
Menurut Direktur BRIsyariah Wildan, hingga saat ini bank berkode emiten BRIS ini masih mengumpulkan dana untuk naik tingkat ke BUKU 3. Untuk bisa naik kelas, BRIS membutuhkan dana sekitar Rp 5 triliun.
"Kita harapkan di akhir tahun ini, karena kan kekurangannya enggak sampai Rp 200 miliar, modal inti di tahun ini bisa selesai," kata Wildan saat konferensi pers di D'Cost VIP, Jl Abdul Muis, Jakarta Pusat, Selasa (26/6).
Konferensi pers BRI Syariah. (Foto: Ela Nurlaela/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Konferensi pers BRI Syariah. (Foto: Ela Nurlaela/kumparan)
Menurut Wildan, saat ini modal inti perusahaan untuk naik ke BUKU 3 baru mencapai Rp 4,8 triliun. Adapun jumlah tersebut berasal dari tambahan modal yang dikucurkan induk perusahaan yaitu BRI yang mencapai Rp 1 triliun.
"Kemarin BRI nambah Rp 1 triliun, sekarang kita udah mencapai Rp 4,8 triliun kurang lebih modal inti kita, sedikit lagi Rp 5 triliun kan. Jadi kalau udah tercukupi langsung naik itu," kata dia.
ADVERTISEMENT
Kenaikan BUKU 2 menjadi BUKU 3 ini diharapkan bisa memberikan kemudahan bagi para nasabah BRIsyariah dalam mengembangkan produk dan jaringannya. Aksi korporasi ini dilakukan usai perusahaan mencatatkan sahamnya ke publik pada 9 Mei lalu.
"Kekuatan modal kami yang akan didukung dana hasiI IPO serta Iaba perusahaan pada tahun 2018 dapat menempatkan BRIsyariah daIam bank kategori BUKU 3, sehingga dapat memberi kemudahan dalam pengembangan produk dan jaringan," ujar Direktur Utama BRIsyariah Moch. Hadi Santoso beberapa waktu lalu.