Dana Asing Masuk Rp 678 Miliar, IHSG Ditutup Lompat 2,67%

24 Mei 2018 16:31 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Pergerakan IHSG (Foto: Aditia Noviansyah/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Pergerakan IHSG (Foto: Aditia Noviansyah/kumparan)
ADVERTISEMENT
Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) berakhir di zona hijau menutup perdagangan hari ini. Pada perdagangan Kamis (24/5), IHSG ditutup lompat 154,537 poin (2,67%) ke 5.946,538. Sementara indeks LQ45 ditutup melonjak 31,185 poin (3,38%) ke 953.868.
ADVERTISEMENT
Seluruh indeks sektoral menguat dipimpin sektor keuangan yang naik 3,36% disusul sektor infrastruktur yang naik 3,14%.
Sebanyak 266 saham naik, 123 saham turun, dan 115 saham stagnan. Frekuensi saham ditransaksikan sebanyak 448.124 kali dengan total volume perdagangan sebanyak 8,419 miliar saham senilai Rp 8,227 triliun. Dana asing masuk tercatat Rp 678,488 miliar. Sementara kapitalisasi pasar mencapai Rp 6.670,757 triliun.
Saham-saham penggerak indeks sore ini di antaranya Perusahaan Gas Negara (PGAS) naik 290 poin (15,43%) ke Rp 2.170, Express Transindo (TAXI) naik 13 poin (11,40%) ke Rp 127, Kresna Graha (KREN) naik 60 poin (8,70%) ke Rp 750, dan Pakuwon Jati (PWON) naik 39 poin (7,86%) ke Rp 535.
Band Godbless pada penutupan perdagangan saham (Foto: Jamal Ramadhan/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Band Godbless pada penutupan perdagangan saham (Foto: Jamal Ramadhan/kumparan)
Sementara di pasar valuta asing, dolar Amerika Serikat (AS) melemah terhadap rupiah. Mengutip data perdagangan Reuters, dolar AS sore ini bergerak di Rp 14.125 dibandingkan posisi pembukaan pagi tadi di Rp 14.202.
ADVERTISEMENT
Berikut kondisi bursa saham Asia sore ini:
- Indeks Nikkei 225 di Jepang turun 252,73 poin (1,11%) ke 22.437,01
- Indeks Hang Seng di Hong Kong naik 94,77 poin (0,31%) ke 30.760,41
- Indeks SSE Composite di China turun 14,31 poin (0,45%) ke 3.154,65
- Indeks Straits Times di Singapura naik 34,98 poin (1,00%) ke 3.531,25