Ikan Mas Koki yang Dipercaya Bisa Bikin Hoki

20 Januari 2018 12:56 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ikan hias di Pasar Ikan Jatinegara (Foto: Abdul Latif/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Ikan hias di Pasar Ikan Jatinegara (Foto: Abdul Latif/kumparan)
ADVERTISEMENT
Lapak pedagang ikan mas koki di Pasar Jatinegara, Jakarta Timur, tidak pernah sepi pembeli. Di tempat ini, calon pembeli dapat memilih 2 jenis ikan mas koki yang paling banyak dijual. Pertama ikan mas koki jenis Golden Fish dan kedua adalah jenis Premium.
ADVERTISEMENT
Ikan koki jenis Golden Fish harganya relatif murah rata-rata hanya Rp 25.000 per ekor. Ikan mas koki jenis ini memiliki ukuran badan lebih kecil, bentuk kepala terdapat benjolan dengan struktur yang tidak rata, bentuk perut sedikit lebih besar, serta memiliki warna merah menyala.
Sedangkan koki janis Premium sedikit berbeda baik dalam bentuk maupun warnanya. Ikan koki jenis ini memiliki ukuran badan lebih besar, terdapat kombinasi corak warna di sisik dan terdapat benjolan yang lebih besar di bagian wajah. Maka tidak heran, harga jual ikan mas koki Premium bisa mencapai Rp 125.000 per ekor.
Agus, salah satu pedagang ikan mas koki mengungkapkan tingginya animo masyarakat yang ingin membeli ikan jenis ini adalah karena cantik dan dipercaya membawa keberuntungan alias hoki.
ADVERTISEMENT
"Hoki buat angka keberuntungan terutama ikan mas koki warna merah di jambulnya (Golden Fish)," kata Agus saat ditemui kumparan (kumparan.com) di lokasi, Sabtu (20/1).
Ikan Koki di Pasar Ikan Jatinegara (Foto: Abdul Latif/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Ikan Koki di Pasar Ikan Jatinegara (Foto: Abdul Latif/kumparan)
Menurut Agus, alasan kenapa ikan mas koki bisa membuat hoki adalah karena adanya ajaran Feng Shui. Menurut dia, ikan jenis ini bisa membawa energi positif. Bahkan ada informasi yang mengatakan jika 8 ekor mas koki dipelihara dalam satu tempat dan diantaranya ada yang warna hitam, dipercaya dapat membuang sial. Selain itu jika memelihara 2 ekor ikan mas koki dipercaya memberi efek keseimbangan dalam hubungan bersama pasangan.
Dia tidak menampik ikan mas koki memang sangat indah dan cantik jika ditempatkan di dalam akuarium. Sehingga bisa memberikan energi positif saat melihat ikan ini.
ADVERTISEMENT
"Ikan koki ini juga salah satu ikan hias yang banyak digemari orang-orang," sebutnya.
Sementara itu pedagang lainnya bernama Herman menyebutkan mayoritas pembeli ikan mas koki adalah orang Indonesia keturunan China. Sedangkan jika dikategorikan jenis kelaminnya maka yang paling banyak membeli ikan jenis ini adalah kaum wanita.
"Emang sudah dari dulu peminatnya banyak.Terutama wanita sama orang China," sebutnya.