news-card-video
Jakarta
imsak
subuh
terbit
dzuhur
ashar
maghrib
isya

Jenis Hunian yang Banyak Diincar Kaum Milenial

25 September 2018 19:59 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi rumah kluster. (Foto: Shutterstock)
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi rumah kluster. (Foto: Shutterstock)
ADVERTISEMENT
Memiliki hunian tentu menjadi dambaan setiap orang. Tak terkecuali bagi kalangan milenial yang memiliki rentang usia sekitar 21 hingga 35 tahun.
ADVERTISEMENT
Urban Strategic Planner Yulia mengemukakan, milenial pada umumnya bisa dikelompokkan menjadi tiga segmen yaitu mahasiswa, pekerja pemula dan pekerja senior.
“Kita tak bisa menyamaratakan semua kebutuhan milenial. Karena untuk saat ini tahun 2018, milenial itu ternyata ada di beberapa stage kehidupan yang sangat berbeda,” ujar Yulia kepada kumparan di kawasan Jakarta Convention Center, Senayan, Jakarta, Selasa (25/9).
Yulia lantas membeberkan perbedaan karakteristik milenial itu yaitu orientasi yang selanjutnya juga turut berpengaruh pada pilihan hunian. Menurutnya, pada kalangan mahasiswa mereka akan cenderung memilih hunian yang murah. Meski kemudian tak jarang terkendala dengan masalah kesehatan.
“Tapi kan susah banget nyari, murah tapi enggak sehat 2x3, enggak ada jendela, terus lembab, kan itu enggak bagus untuk kesehatan juga,” tuturnya.
ADVERTISEMENT
Ilustrasi rumah kluster. (Foto: Shutterstock)
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi rumah kluster. (Foto: Shutterstock)
Sementara itu, bagi kalangan pekerja pemula meski orientasi masih serupa dengan mahasiswa namun lebih memperhatikan soal kenyamanan dan akses yang mudah. Namun, kelompok milenial yang ini masih berpikir tidak akan lama menempati hunian.
“Dia tinggalnya enggak menetap karena suatu saat dia berpikir, saya mau nikah nih. Jadi sementara ini, dia mendekat ke kantor,” imbuhnya.
Sementara itu, bagi pekerja profesional yang lebih senior dimungkinkan bakal lebih memiliki orientasi jangka panjang karena pendapatan dan kehidupannya.
Kendati demikian, Yulia berpendapat, ketiga kelompok milenial ini memiliki kesamaan dalam memilih hunian ideal yaitu selain sesuai budget juga less interest of ownership.
“Mereka tak tergantung dengan kepemilikan pada awalnya, yaudah asal tinggal yang penting dekat dengan pusat kegiatan,” pungkasnya.
ADVERTISEMENT