news-card-video
Jakarta
imsak
subuh
terbit
dzuhur
ashar
maghrib
isya

Mengenal Toko Mas ACC, Waralaba Toko Perhiasan Pertama di Indonesia

5 April 2017 15:28 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
ADVERTISEMENT
Toko perhiasan ACC, Bandung. (Foto: Ela Nurlela/kumparan)
Bisnis perhiasan masih menjadi primadona di Indonesia. Pangsa pasar yang besar ditambah kondisi ekonomi Indonesia yang mulai membaik semakin menambah daya tarik bisnis ini.
ADVERTISEMENT
Hal ini yang coba dilakukan PT Hartadinata Abadi. Lewat brand Toko Mas ACC, perusahaan mencoba mewaralaba toko perhiasan yang menjual berbagai pernak-pernik perhiasan mulai dari kalung, cincin, gelang, liontin, giwang hingga anting. Ini adalah yang pertama di Indonesia.
Sebelum terjun ke bisnis waralaba, PT Hartadinata Abadi telah dikenal sebagai perusahaan yang bergerak di industri perhiasan. Kegiatan produksi perhiasan emas dimulai PT Hartadinata Abadi pada tahun 1997 dari industri perhiasan buatan tangan skala rumah tangga.
"Biasanya kan mereka beli perhiasan selain karena status sosial juga karena karakter orang Indonesia senang berinvestasi. Dulu ibu-ibu sering nyimpen perhiasannya, itu turun temurun yang diajarkan oleh orang lama," ungkap Direktur Utama PT Hartadinata Abadi Sandra Sunanto saat peresmian salah satu gerai Toko Perhiasan ACC di Jalan Kopo Sayati No. 165, Bandung, Rabu (5/4).
ADVERTISEMENT
Jajaran direksi ACC, Bandung. (Foto: Ela Nurlaela/kumparan)
Di tempat seluas 25 meter persegi ini, para pengunjung dapat melihat sederet produk perhiasan emas seperti anting, cincin, gelang, liontin, giwang dan kalung. Tidak hanya itu, beberapa perhiasan juga dibalut dengan permata.
Sandra mengungkapkan, keunggulan perhiasan emas yang dijual di Toko Mas ACC adalah dibuat dari perpaduan emas berkualitas dengan desain serta sentuhan keahlian para desainer. Tidak hanya itu, perhiasan yang dijual Toko Mas ACC juga diklaim tidak mudah ditiru oleh para pesaing.
Keunggulan tersebut menjadi senjata utama perusahaan membangun kepercayaan kepada para pelanggan, sehingga mereka tetap loyal.
Perhiasan yang dijual di ACC, Bandung. (Foto: Ela Nurlaela/kumparan)
Dengan diresmikannya Toko Mas ACC Jalan Kopo Sayati No. 165, maka jumlah toko perhiasan yang dimiliki oleh PT Hartadinata Abadi sudah ada 8 gerai. Rinciannya 7 gerai milik perusahaan sedangkan 1 gerai lainnya dibangun dengan skema waralaba.
ADVERTISEMENT
Sandra mengaku untuk usaha perhiasannya ini sudah mengantongi izin dari Kementerian Perdagangan. Sehingga ia optimistis bisa mengembangkan bisnis perhiasan ini.
“Kami ingin meningkatkan nilai tambah dari bisnis yang kami geluti saat ini dengan memberikan kesempatan kepada mitra potensial dan investor yang tertarik bergabung dalam jaringan penjualan perseroan dan meraih keuntungan bersama," kata Sandra.