news-card-video
Jakarta
imsak
subuh
terbit
dzuhur
ashar
maghrib
isya

Saham Spotify Melambung 26% di Atas Harga Acuan

4 April 2018 9:05 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
New York Stock Exchange (NYSE) (Foto:  REUTERS/Lucas Jackson)
zoom-in-whitePerbesar
New York Stock Exchange (NYSE) (Foto: REUTERS/Lucas Jackson)
ADVERTISEMENT
Perusahaan streaming musik berbayar, Spotify, menawarkan saham perdana di bursa New York (New York Stock Exchange/NYSE), Amerika Serikat (AS) pada Selasa (3/4) waktu setempat. Pada sesi awal perdagangan, harganya sempat melambung 26% dari harga acuan yang dipatok NYSE sebesar USD 132.
ADVERTISEMENT
Dikutip dari Reuters, saham perusahaan asal Swedia itu diperdagangkan di harga USD 165,9, sebelum akhirnya ditutup di posisi USD 149 atau naik 12,9% dari harga acuan. Dari debut perdananya di lantai bursa ini, Spotify berhasil meraup dana USD 26,5 miliar.
“Ini harga pasar yang adil. Ini tidak dimanipulasi atau ditetapkan oleh setiap penempatan dan diambil oleh bank atau investor institusi,” kata Chi-Hua Chien, investor awal di Spotify yang berada di San Mateo, firma modal ventura yang berbasis di California, Goodwater Capital.
penetapan harga referensi untuk saham Spotify oleh NYSE, merupakan sistem yang tak biasa dibandingkan penawaran saham perdana ke publik (Initial Public Offering/IPO). Lazimnya dalam sebuah IPO, harga saham ditentukan oleh penawaran dan pembelian, yang dilakukan di antara broker-broker saham.
Platform streaming musik Spotify. (Foto: Christian Hartmann/Reuters)
zoom-in-whitePerbesar
Platform streaming musik Spotify. (Foto: Christian Hartmann/Reuters)
Dengan mekanisme itu, harga transaksi bisa lebih tinggi dari nominalnya, jika minat pembeli jauh lebih besar dari jumlah saham yang ditawarkan. Demikian pula sebaliknya. Sementara dengan pola yang dilakukan Spotify, harga transaksi saham mengacu pada referensi yang sudah ditetapkan NYSE.
ADVERTISEMENT
Harga referensi ini akan menjadi harga tercatat di pembukuan. Selanjutnya, Citadel dan Morgan Stanley akan menganalisis jumlah pesanan dan penawaran, untuk kemudian menetapkan harga pembukaan untuk saham tersebut.
Penawaran saham melalui direct listing, oleh perusahaan teknologi bentukan Daniel Ek ini, menurut Reuters merupakan yang terbesar. Spotify sekarang memiliki nilai pasar lebih tinggi daripada Snapchat yang go public tahun lalu. Facebook Inc dan Alibaba Group Holding Ltd tetap merupakan daftar saham teknologi terbesar dalam beberapa tahun terakhir.