Sejumlah Harga Bahan Pokok Naik Sebelum Lebaran, Ini Daftarnya

4 Juni 2019 18:26 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Pedagang cabai di pasar tradisional Pasar Minggu, Jakarta Selatan. Foto: Irfan Adi Saputra/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Pedagang cabai di pasar tradisional Pasar Minggu, Jakarta Selatan. Foto: Irfan Adi Saputra/kumparan
ADVERTISEMENT
Sehari menjelang Lebaran, sejumlah harga bahan pangan pokok terpantau naik di pasar. Berdasarkan pantauan kumparan di Pasar Minggu, Jakarta Selatan, Selasa (4/6), kenaikan harga terjadi mulai dari cabai merah hingga daging sapi.
ADVERTISEMENT
Adapun bahan pokok yang harganya naik tajam adalah cabai merah keriting dan cabai merah besar. Untuk satu kilogram (kg) cabai merah keriting dijual seharga Rp 120 ribu dan cabai merah besar Rp 140 ribu per kg.
Tak hanya cabai, sejumlah bahan pokok lain juga mengalami kenaikan. Seperti bawang merah yang dijual Rp 45 ribu per kg dari sebelumnya Rp 30 ribu per kg. Daging ayam juga naik dari sebelumnya Rp 35 ribu per ekor (1 kg 2 ons) menjadi Rp 50 ribu per ekor.
Untuk daging sapi juga turut mengalami kenaikan dari sebelumnya Rp 110 ribu per kg menjadi Rp 140 ribu per kg. Sedangkan daging beku dibanderol sekitar Rp 100 per kg dari sebelumnya Rp 80 ribu per kg.
Penjual daging sapi di pasar. Foto: Dok. Kementan
"Kalau daging memang kita ada peningkatan sejak minggu lalu harganya naik terus," kata Rohim, pedagang daging sapi di Pasar Minggu, Selasa (4/6).
ADVERTISEMENT
Berikut daftar harga bahan pokok jelang Lebaran:
Daging ayam : Rp 50 ribu per ekor Daging sapi : Rp 140 ribu per kg Cabai keriting merah : Rp 120 ribu per kg Cabai merah besar : Rp 140 ribu per kg Cabai rawit hijau : Rp 35 ribu per kg Cabai rawit merah : Rp 35 ribu per kg Bawang putih : Rp 50 ribu per kg Bawang merah : Rp 45 ribu per kg