Sri Mulyani: Belajar APBN Lebih Asik daripada Bermain Games di HP

21 Desember 2017 19:21 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Sri Mulyani Kuliah Umum PKN STAN (Foto: Nicha Muslimawati/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Sri Mulyani Kuliah Umum PKN STAN (Foto: Nicha Muslimawati/kumparan)
ADVERTISEMENT
Menteri Keuangan menjelaskan bahwa perkembangan teknologi dan geopolitik menjadi tantangan global. Menurutnya, Indonesia dengan demografi yang besar harus siap dengan semua tantangan ini.
ADVERTISEMENT
Hal tersebut disampaikan Sri Mulyani dalam kuliah umum di Politeknik Keuangan Negara (PKN) Sekolah Tinggi Akuntansi Negara (STAN), Jurang Mangu, Tangerang, Banten.
Dia mengatakan, perkembangan teknologi merupakan suatu hal yang tak bisa dihindarkan hingga saat ini. Oleh karena itu, dalam mengelola Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) juga memperhatikan segala perkembangan yang ada.
Sri Mulyani (Foto: Nicha Muslimawati/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Sri Mulyani (Foto: Nicha Muslimawati/kumparan)
Bahkan Sri Mulyani sempat menyindir kepada mahasiswa STAN yang merupakan generasi milenial. Mereka seharusnya bisa memanfaatkan teknologi untuk mendapatkan informasi dibandingkan bermain games.
"Mengelola APBN dan ekonomi kita itu lebih sophisticated daripada games-games di handphone kalian itu. Belajar APBN dan ekonomi Indonesia lebih asik dari games kalian yang cuma main jempol," ujar Sri Mulyani di depan ribuan mahasiswa STAN, Tangerang, Kamis (21/12).
ADVERTISEMENT
Lebih lanjut dia mengatakan, generasi milenial memiliki karakter connected, creativity, dan confidence. Hal ini juga seharusnya bisa dimanfaatkan untuk mencari informasi yang berguna.
"Anak milenial memiliki karakter 3C, yaitu connected, creative, dan confidence. Gunakan karakter itu untuk belajar, mencari informasi yang berguna, dan mengasah diri menjadi karakter yang unggul," jelasnya.