Terdampak Demo, BI Tutup Layanan Kas Keliling di Jabodetabek

22 Mei 2019 9:58 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Warga berjalan seusai menukarkan uang di mobil kas keliling bank di Lapangan IRTI Monas, Jakarta, Senin (13/5). Foto: ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan
zoom-in-whitePerbesar
Warga berjalan seusai menukarkan uang di mobil kas keliling bank di Lapangan IRTI Monas, Jakarta, Senin (13/5). Foto: ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan
ADVERTISEMENT
Bank Indonesia (BI) memastikan layanan penukaran uang pecahan kecil atau kas keliling di wilayah Jabodetabek hari ini tidak beroperasi.
ADVERTISEMENT
"Kegiatan kas keliling wilayah Jabodetabek hari ini tanggal 22/05/2019 tidak beroperasi," tulis akun resmi BI di Twitter, Rabu (22/5).
Bank Sentral pun belum dapat memastikan hingga kapan layanan kas keliling tersebut tak beroperasi.
"Informasi selanjut kas keliling terkini akan diinformasikan melalui Twitter BI," jelasnya.
Warga mengantre untuk melakukan penukaran uang di mobil kas keliling bank di Lapangan IRTI Monas, Jakarta, Senin (13/5). Foto: ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan
Adapun jadwal kas keliling BI hari ini semestinya berada di Lapangan IRTI Monas, Museum BI Kota, PRJ, dan Kepulauan Seribu.
Sementara itu, Direktur Eksekutif Departemen Komunikasi BI Onny Widjanarko memastikan kantor BI tetap buka dan melakukan pelayanan publik hari ini. Layanan tersebut meliputi Real Time Gross Settlement (RTGS) hingga Sistem Kliring Nasional Bank Indonesia (SKNBI).
"BI tetap buka dan lakukan layanan publik seperti biasa. Karyawan tetap masuk," ujar Onny kepada kumparan.
ADVERTISEMENT