Arema Ogah Cari Pengganti Balsa Bolzovic

12 Juni 2018 12:31 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Arema FC vs Mitra Kukar (Foto: Dok. Arema FC)
zoom-in-whitePerbesar
Arema FC vs Mitra Kukar (Foto: Dok. Arema FC)
ADVERTISEMENT
Arema FC bergerak cepat meski paruh musim Go-Jek Liga 1 belum usai. Evaluasi sudah dilakukan oleh manajemen serta jajaran pelatih tim 'Singo Edan'.
ADVERTISEMENT
Salah satu kepastian evaluasi yang dilakukan Arema adalah mencoret pemain impor mereka Balsa Bolzovic. Kontibusi minim yang diberikan gelandang berkaki kidal membuat jajaran pelatih tak segan mencoretnya, bahkan sebelum bursa transfer ditutup.
Peran Balsa di Arema memang terbilang minim. Penampilan apiknya di ajang Piala Gubernur Kaltim tak bisa ia pertahankan saat ajang Liga 1. Dalam sembilan pertandingan yang dilalui oleh Balsa hanya dua gol yang diciptakan gelandang berusia 31 tahun ini.
Selain itu, Balsa memang terbukti kalah bersaing dengan talenta-talenta lokal yang dimiliki oleh Arema. Pelatih anyar Arema, Milan Petrovic, lebih sering memainkan Hendro Siswanto dan Hanif Sjahbandi sebagai jangkar di lini tengah.
Maka dari itu, Petrovic enggan mencari pengganti Balsa untuk lini tengah Arema. Pelatih asal Serbia berpaspor Slovenia ini lebih memilih untuk membeli pemain belakang guna menduetkannya dengan Artur Cunha.
ADVERTISEMENT
“Saya akan memaksimalkan pemain tengah yang ada sekarang. Mereka punya kualitas sehingga saya tidak berencana mencari pengganti pemain tengah (Balsa),” ujar Petrovic dilansir situs resmi Liga 1, Selasa (12/6/2018).
"Saya ingin pemain asing yang punya jiwa kepemimpinan yang bagus di lini belakang, mungkin bisa duet dengan Arthur," ungkap Petrovic lagi.
Well, perubahan memang terus menerus dilakukan oleh Arema. Mengalami keterpurukan pada awal-awal kompetisi membuat tim kebanggaan Aremania ini terus berbenah.
Saat ini, Dendi Santoso dan kolega berada di posisi ke-15 dengan 15 angka. Arema baru memetik empat kemenangan dan menelan enam kekalahan dari 13 laga yang sudah dilalui.
Selebrasi gol Arema FC. (Foto: Dok. Liga Indonesia)
zoom-in-whitePerbesar
Selebrasi gol Arema FC. (Foto: Dok. Liga Indonesia)
"Segala kemungkinan masih bisa terjadi, saya pikir tim ini sudah mengalami perkembangan yang signifikan, tapi kami tetap butuh tambahan beberapa pemain di lini belakang dan lini depan untuk memperkuat tim kami," pungkasnya.
ADVERTISEMENT
Usai libur lebaran nanti, Arema akan menjalani pertandingan berat yakni menghadapi tim sesama Jawa Timur, Persela Lamongan 7 Juli mendatang.