Beto Goncalves dan Antusiasmenya Menyambut Piala AFF 2018

5 November 2018 12:38 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Alberto Goncalves alias Beto merayakan gol Timnas U-23 ke gawang Laos. (Foto: Hery Sudewo/Inasgoc/Antara)
zoom-in-whitePerbesar
Alberto Goncalves alias Beto merayakan gol Timnas U-23 ke gawang Laos. (Foto: Hery Sudewo/Inasgoc/Antara)
ADVERTISEMENT
Piala AFF 2018 akan menjadi ajang debut kompetitif bagi Alberto 'Beto' Goncalves berseragam Timnas Indonesia. Sebelumnya, pada Agustus lalu, Beto memang sudah pernah memperkuat 'Merah-Putih', tetapi ketika itu dia bermain untuk Timnas U-23, bukan Timnas senior.
ADVERTISEMENT
Beto jelas antusias. Sejak mengantongi status Warga Negara Indonesia (WNI) pada 7 Februari lalu, pemain Sriwijaya FC ini memang telah lama berkeinginan untuk membela 'Garuda'. Akan tetapi, keinginannya harus tertunda cukup lama.
Pada 31 Mei lalu, Beto dipanggil ke Timnas U-23 yang saat itu dilatih oleh Luis Milla untuk melakoni laga uji tanding menghadapi Thailand U-23. Lalu, di Timnas senior, debut Beto baru terjadi saat menghadapi Myanmar, 10 Oktober silam. Beto mencetak satu gol dalam laga yang dimenangi Indonesia dengan skor 3-0 tersebut, tetapi laga itu bukanlah laga kompetitif.
Di Piala AFF 2018 yang merupakan edisi ke-21 ini, Beto punya tugas berat. Sebab, ada target juara dari PSSI yang harus dia penuhi. Meski demikian, Beto tidak menganggap target tersebut sebagai sebuah beban.
ADVERTISEMENT
''Saya adalah orang yang selalu berpikir positif di setiap turnamen dan selalu berpikir juga bagaimana menjadi juara. Kalau kita berpikir negatif, mending enggak usah ikut saja,'' ujar Beto usai melakoni sesi latihan Timnas Indonesia di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Senin (5/11/2018).
''Semua tim yang ikut di sini (Piala AFF) memulai dari nol dan semua tim memiliki peluang untuk juara. Kita ada peluang, kita harus kerjakan bersama-sama. Kita harus maksimalkan itu,'' kata dia menambahkan.
Selain target juara yang harus dipenuhi, Beto sebenarnya memiliki satu pekerjaan berat lain. Yakni, bagaimana caranya mengalahkan Dedik Setiawan dalam perebutan posisi striker utama tim.
Jadwal Timnas Indonesia di Piala AFF 2018. (Foto: kumparan/Putri Sarah Alfira)
zoom-in-whitePerbesar
Jadwal Timnas Indonesia di Piala AFF 2018. (Foto: kumparan/Putri Sarah Alfira)
Sejauh ini, Dedik memang disiapkan sebagai serep. Akan tetapi, kala menjalani debut bersama Timnas Indonesia menghadapi Mauritius pada 11 September lalu, pemain Arema FC ini mencuri perhatian usai memberikan assist kepada Evan Dimas di pengujung laga untuk membawa Indonesia menang 1-0.
ADVERTISEMENT
''Ya, memang ada dua striker. Siapa pun pelatihnya, ketika diberikan kesempatan tampil semua pemain harus percaya. Kalau saya atau Dedik yang bermain, kita percaya dan itu tentu pilihan terbaik dari pelatih," kata Beto.
''Saya percaya dengan tim ini karena 80 persen pemain adalah skuat Asian Games. Jadi, waktu itu kita memang sangat kompak. Di luar kita sudah seperti keluarga dan saat masuk ke lapangan sudah kompak. Jadi, tim ini, siapa pun yang masuk, kita bersatu untuk Indonesia,'' tandasnya.