Calon-calon Top Skorer Premier League Musim ini Versi kumparan

8 Agustus 2017 17:31 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Lukaku mencetak gol ke gawang Real Salt Lake. (Foto: Jim Urquhart/Reuters)
zoom-in-whitePerbesar
Lukaku mencetak gol ke gawang Real Salt Lake. (Foto: Jim Urquhart/Reuters)
ADVERTISEMENT
Dalam beberapa musim terakhir, pemain dengan posisi gelandang serang, penyerang sayap, dan penyerang tengah menjadi pemain yang paling banyak didatangkan oleh kesebelasan peserta kompetisi level teratas Inggris, Premier League.
ADVERTISEMENT
Tingginya minat kesebelasan Premier League terhadap pemain dengan posisi-posisi tersebut membuat permintaan akan pemain-pemain di pos itu juga meninggi. Tak heran, berapa pun permintaan kesebelasan pemilik pemain yang bersangkutan, dibayar juga.
Jumlah perpindahan pemain yang sedemikian besarnya pada posisi-posisi tersebut, pada akhirnya membuat persaingan untuk memperebutkan gelar pencetak gol terbanyak jadi menarik. Pada beberapa bursa judi, tebak-menebak pencetak gol terbanyak bahkan menjadi salah satu kategori paling banyak peminatnya.
Melihat itu, kami memberikan sedikit saran soal siapa pemain yang berpotensi menjadi pencetak gol terbanyak di Premier League musim ini. Berikut daftarnya yang kami urutkan dari yang paling potensial.
Romelu Lukaku
Kepindahan Romelu Lukaku dari Everton ke Manchester United membuatnya kami favoritkan untuk menjadi pencetak gol terbanyak musim ini. Melihat catatan golnya di Everton dan melimpahnya umpan ke attacking third United sepanjang musim lalu di Premier League adalah alasan mengapa kami menjagokannya.
ADVERTISEMENT
Bersama Everton, Lukaku menyarangkan 24 gol dari 37 pertandingan. Jumlahnya memang cukup banyak, tetapi jika melihat 406 umpan kunci yang dilepaskan oleh United sepanjang musim lalu, Lukaku bisa jadi akan menunjukkan penampilan yang jauh lebih baik.
Lukaku diandalkan jadi target man United. (Foto: Lucy Nicholson/Reuters)
zoom-in-whitePerbesar
Lukaku diandalkan jadi target man United. (Foto: Lucy Nicholson/Reuters)
Harry Kane
Catatan mencetak gol Harry Kane yang lumayan memuaskan musim lalu, membuat kami memfavoritkan pemain didikan akademi Tottenham Hotspur ini sebagai pemain yang bakal duduk di urutan kedua pencetak gol terbanyak Premier League.
Akurasi tembakan yang cukup baik (akurasi yang mencapai 65% dari 3,7 tembakan per pertandingan) menjadi satu bab yang menguntungkan Kane musim ini. Bab lainnya, hampir semua penyuplai gol Kane musim lalu masih bertahan di Tottenham Hotspur.
Harry Kane di laga melawan Juventus. (Foto: Reuters/Andrew Couldridge)
zoom-in-whitePerbesar
Harry Kane di laga melawan Juventus. (Foto: Reuters/Andrew Couldridge)
ADVERTISEMENT
Sergio Aguero
Josep “Pep” Guardiola melakukan perbaikan besar-besaran untuk skuat Manchester City musim ini. Tak hanya menambal posisi gelandang, Guardiola juga merevitalisasi sektor belakang dengan mendatangkan tiga bek sayap baru dan satu kiper utama. Namun, di lini depan, ia masih akan mengandalkan Sergio Aguero.
Selain duduk di posisi keempat pencetak gol terbanyak, Aguero juga menjadi pemain yang membukukan rata-rata percobaan terbanyak di Premier League musim lalu dengan 4,5 percobaan per laga. Dengan kondisi skuat yang jauh lebih baik, ada kemungkinan Aguero akan mengakhiri musim sebagai pencetak gol terbanyak.
Aguero dalam duel vs Real Madrid. (Foto: Reuters/Lucy Nicholson)
zoom-in-whitePerbesar
Aguero dalam duel vs Real Madrid. (Foto: Reuters/Lucy Nicholson)
Alexandre Lacazette
Pada musim lalu, Arsenal begitu bergantung pada Alexis Sanchez. Ketika Alexis ada, Arsenal bisa menjadi salah satu kesebelasan yang buas. Masalahnya, ketika Alexis tidak ada, Arsenal langsung berubah 180 derajat.
ADVERTISEMENT
Ketergantungan Arsenal terhadap Alexis coba dihapus musim ini dengan mendatangkan Alexandre Lacazette. Dengan 28 gol dari 30 pertandingan ditambah akurasi sepakan yang mencapai 65%, serta sokongan Mesut Oezil dan Alexis sendiri, tak salah jika menjagokan Lacazette untuk bersaing di bursa pencetak gol terbanyak.
Lacazette kala memperkuat Lyon. (Foto: Reuters)
zoom-in-whitePerbesar
Lacazette kala memperkuat Lyon. (Foto: Reuters)
Dele Alli
Meski bermain di belakang penyerang utama, Dele Alli rasanya layak difavoritkan untuk menyodok posisi teratas pencetak gol terbanyak Premier League musim ini. Alasannya, pada musim lalu, Alli jadi salah satu pemain Spurs yang paling banyak dimainkan.
Pada musim lalu, Alli “hanya" mencetak 18 gol di Premier League. Jumlah tersebut memang kalah jauh dibandingkan torehan gol yang dibuat oleh penyerang-penyerang papan atas Premier League. Namun, melihat faktor di atas dan peran free role yang diberikan kepadanya, rasanya jumlah gol pemain berdarah Nigeria tersebut bakal meningkat musim ini.
ADVERTISEMENT
Dele Alli merayakan gol. (Foto: Carl Recine/Reuters)
zoom-in-whitePerbesar
Dele Alli merayakan gol. (Foto: Carl Recine/Reuters)
Catatan
Kami tidak menaruh Gabriel Jesus, Alvaro Morata, dan Diego Costa dalam daftar ini karena beragam alasan. Jesus tidak kami pilih karena, tampil luar biasa di ujung musim lalu, masih punya kemungkinan diganggu cedera.
Sedangkan, Morata dan Costa tidak kami pilih karena besar kemungkinan Antonio Conte mengubah susunan skuat setelah Chelsea gagal di Community Shield. Morata kami perkirakan bakal membutuhkan waktu untuk beradaptasi.