Conte Senang Morata Akhiri Paceklik Gol

19 Maret 2018 13:41 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Alvaro Morata akhiri paceklik gol. (Foto: REUTERS/Andrew Yates)
zoom-in-whitePerbesar
Alvaro Morata akhiri paceklik gol. (Foto: REUTERS/Andrew Yates)
ADVERTISEMENT
Alvaro Morata sempat punya catatan buruk: 581 menit tidak mencetak gol. Catatan itu baru terhenti pada pertandingan perempat final Piala FA menghadapi Leicester City, Minggu (18/3/2018) malam WIB.
ADVERTISEMENT
Dalam pertandingan yang dihelat di King Power Stadium itu, Morata berhasil mencetak gol untuk The Blues pada menit ke-42. Penyerang asal Spanyol itu membobol gawang The Foxes usai memanfaatkan umpan terobosan Willian Borges.
Gol tersebut membawa Chelsea unggul 1-0 di babak pertama. Leicester memang sempat menyamakan kedudukan lewat Jamie Vardy pada menit ke-76, tetapi gol Pedro pada babak tambahan (menit ke-105) mengantarkan The Blues lolos ke semifinal.
Morata pun mendapat pujian. Bermain menjadi penyerang tunggal, eks penyerang Juventus ini kerap kali merepotkan pertahanan Leicester. Ada lima upaya ke arah gawang yang dilakukan oleh pemain berusia 25 tahun tersebut. Tak heran, Conte pun girang melihat penampilan Morata.
"Malam ini, kami bertarung dengan keras menghadapi Leicester. Kami menunjukkan keinginan kuat untuk memenangi pertandingan. Untuk Alvaro, sangat penting baginya mencetak gol. Saya sangat senang dengan penampilannya," ujar Conte dilansir Sky Sports.
ADVERTISEMENT
"Dia bermain sangat baik pada pertandingan kali ini, dia menunjukkan karakter yang hebat dan juga menunjukkan bahwa dia semakin kuat. Saya pikir golnya kali ini sangat penting bagi kami ke depannya," lanjut pelatih asal Italia itu.
Perayaan gol para pemain Chelsea.  (Foto: REUTERS/Andrew Yates)
zoom-in-whitePerbesar
Perayaan gol para pemain Chelsea. (Foto: REUTERS/Andrew Yates)
Gol ke gawang Leicester tadi malam membuat torehan gol Morata musim ini menjadi 13 di semua kompetisi. Morata hanya kalah dua gol dari pemain Chelsea lainnya, Eden Hazard, yang sudah mengemas 15 gol. Namun tidak hanya gol, pemain yang berasal dari akademi Real Madrid ini sudah mencetak 5 assist untuk Chelsea di musim perdananya.
Selain berkomentar tentang penampilan apik dari Alvaro Morata, Conte juga berbicara calon lawan Chelsea di babak semifinal nanti: Southampton. Chelsea dijadwalkan bertemu The Saints pada 22 April 2018 di Wembley.
ADVERTISEMENT
"Setiap pertandingan itu sulit, akan sangat sulit berhadapan dengan Southampton. Musim lalu kami kalah di final dan gagal mendapatkan dua gelar," ujar Conte.
"Musim ini target tkami kembali masuk ke partai final dan kami ingin mengubah hasil final musim lalu," tutup Conte.
Piala FA menjadi satu-satunya ajang yang bisa Chelsea raih gelarnya musim ini. Sementara di Premier League, mereka masih punya kans untuk finis di posisi empat besar.
Saat ini, Chelsea berada di posisi lima Premier League dengan torehan 56 angka. Mereka masih tertinggal lima angka dari peringkat keempat, Tottenham Spurs.