Gol Bunuh Diri dan Penalti Bawa Kroasia Kalahkan Nigeria

17 Juni 2018 4:00 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Gol Kroasia ke gawang Nigeria. (Foto: REUTERS/Lucy Nicholson)
zoom-in-whitePerbesar
Gol Kroasia ke gawang Nigeria. (Foto: REUTERS/Lucy Nicholson)
ADVERTISEMENT
Kroasia memulai laga perdananya di Piala Dunia 2018 dengan hasil memuaskan. Menghadapi Nigeria pada matchday pertama Grup D di Kaliningrad Stadium, Minggu (17/6/2018) dini hari WIB, Kroasia meraih kemenangan dengan skor 2-0.
ADVERTISEMENT
Meski kalah, Nigeria sebetulnya bisa memberikan perlawanan kepada Kroasia. Sepanjang laga tercatat ada percobaan dengan dua mengarah gawang, berbanding tiga milik Kroasia. Namun, gol bunuh diri Oghenekaro Etebo di menit 32 dan penalti Luka Modric di menit 71 mengubur mimpi Nigeria meraih kemenangan.
Lini serang Kroasia langsung dipasang dengan kekuatan penuh oleh pelatih Zlatko Dalic yang memasang Andrej Kramaric, Ivan Perisic, dan Ante Rebic di belakang Mario Mandzukic dalam skema 4-2-3-1. Sementara duet Luka Modric dan Ivan Rakitic menjadi andalan untuk menjaga kedalaman tim.
Nigeria juga menurunkan skuat susunan terbaiknya dengan pakem yang tidak berbeda. Gernot Rohr memercayakan Odion Ighalo seorang diri di lini depan yang ditopang Alex Iwobi dan Victor Moses dalam formasi 4-2-3-1. Kemudian John Obi Mikel, Onyinye Ndidi, dan Oghenekaro Etebo jadi metronom di lini tengah.
ADVERTISEMENT
Peluang pertama di laga ini hadir pada menit ke-14 melalui sepakan Perisic usai menerima bola pantulan Mandzukic, sayang upayannya masih tipis di atas mistar. Balasan dari peluang ini baru hadir delapan menit kemudian lewat sepakan jarak jauh Ndidi. Sama seperti Perisic, percobaan dari kubu Nigeria sama-sama tak menemui sasaran.
Kroasia kembali menguasai laga dan kian getol mengeksploitasi sisi pinggir pertahanan Nigeria dengan memanfatkan kecepatan dua sayapnya. Namun, bukan dari skema ini mereka mencetak gol di menit 32. Berawal dari sepak pojok Modric, bola disambut oleh Mandzukic dengan sundulan kepala dan mengenai kaki Oghenekaro Etebo. Blola pun berbelok masuk ke dalam gawang Nigeria.
Usai unggul, serangan Kroasia tak mengendur dengan skema yang sama; menjadikan Mandzukic sebagai pemantul bola. Peluang menggandakan kedudukan pun hadir di menit 40 lewat sepakan Kramaric yang kembali tipis di atas mistar. Hingga turun minum, skor 1-0 untuk Kroasia tak berubah.
ADVERTISEMENT
Pemain Kroasia meryakan gol. (Foto: REUTERS/Ivan Alvarado)
zoom-in-whitePerbesar
Pemain Kroasia meryakan gol. (Foto: REUTERS/Ivan Alvarado)
Keluar ruang ganti, Nigeria langsung mengambil inisiatif meneyerang dan sebisa mungkin membuat dua gelandang Kroasia kesulitan. Hasilnya, dua percobaan bisa mereka lakukan lewat sundulan Leon Balogun dan sepakan Moses, sayang tak ada yang memberikan ancaman berarti ke gawang Danijel Subasic.
Kroasia tak jua bisa lepas dari tekanan Super Eagles, serangan mereka kerap mandek--tanpa pernah melepaskan percobaan mengarah gawang sampai menit 60. Sebaliknya, Nigeria mulai menemukan ritme permainan mereka dan memperoleh shoot on target pertama lewat sundulan Ighalo.
Kebangkitan Nigeria seketika runtuh di menit 71 ketika wasit Sandro Ricci menunjuk titik putih usai William Troost-Ekong dianggap memlanggar Mandzukic ketika berduel udara. Modric yang jadi algojo tanpa kesulitan mengeksekusi penalti dan mengecoh Francis Uzoho yang bergerak ke arah kiri.
ADVERTISEMENT
Usai skor bertambah, Kroasia memasukkan Mateo Kovacic dan pemain Real Madrid ini mendapat peluang emas di masa injury time. Sayang, sepakannya masih bisa ditangkap kiper. Nigeria coba membalas lewat sundulan Leon Balogun, tapi kembali dimentahkan Subasic.
Hingga wasit menipukan peluit panjang, Nigeria tak mampu mengejar ketertinggalan dan Kroasia keluar sebagai pemenang. Tambahan tiga poin dari laga ini membawa Kroasia untuk sementara memuncaki Grup D, sedangkan Nigeria jadi juru kunci.