Gol Tendangan Bebas Kolarov Bawa Serbia Raih Tiga Angka

17 Juni 2018 20:58 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Selebrasi gol Kolarov. (Foto: REUTERS/David Gray)
zoom-in-whitePerbesar
Selebrasi gol Kolarov. (Foto: REUTERS/David Gray)
ADVERTISEMENT
Serbia mengawali Piala Dunia 2018 dengan manis. Menghadapi Kosta Rika di Samara Arena, Minggu (17/6/2018) malam WIB, Serbia menang tipis 1-0. Gol tendangan bebas Aleksandar Kolarov di menit ke-56 menjadi pembeda di laga ini.
ADVERTISEMENT
Serbia yang unggul kualitas pemain di lini tengah menguasai jalannya pertandingan. Nemanja Matic dan Sergej Milinkovic-Savic menjadi kreator di lini tengah Serbia. Bantuan pemain sayap seperti Adam Ljajic dan Dusan Tadic coba memberi warna kepada serangan Serbia.
Tapi, Kosta Rika meredam dengan cukup baik. Pola 3-5-2 dimainkan oleh pelatih Oscar Ramirez untuk meredam lini tengah Serbia. Celso Borges dan David Guzman cukup piawai menjaga kedalaman lini tengah Kosta Rika.
Permainan Kosta Rika cukup menyulitkan Serbia. Bola lebih sering diarahkan ke sisi kanan yang ditempati oleh Dusan Tadic. Upaya Tadic melakukan umpan silang juga terbentur kedisiplinan Johnny Acosta, Giancarlo Gonzalez, dan Oscar Duarte dalam mengantisipasi. Ketiganya juga sangat baik menjaga ketat penyerang Serbia, Aleksandar Mitrovic.
ADVERTISEMENT
Kedua tim pun minim peluang pada pertandingan kali ini. Kesempatan mencetak gol yang paling baik didapatkan oleh Serbia di menit ke-27. Milinkovic-Savic yang mendapat umpan panjang dari Kolarov berhasil lolos dari jebakan offside. Tapi, upaya pemain Lazio ini masih bisa dimentahkan oleh Keylor Navas. Walau sejumlah peluang menjanjikan lahir di paruh pertama, tetap tak ada gol tercipta hingga peluit wasit menjadi penanda berakhirnya laga di 45 menit awal.
Usai turun minum, kedua tim tampil dengan tempo yang lebih cepat. Serbia lebih dulu membuka peluang pada babak kedua. Mitrovic yang sudah lolos dari posisi offside gagal menceploskan bola ke gawang Navas. Tendangan pemain Fulham ini masih terlalu lemah dan dapat diantisipasi.
ADVERTISEMENT
Gol yang ditunggu-tunggu akhirnya datang untuk Serbia di menit ke-56. Lewat skema tendangan bebas, Serbia unggul lebih dulu. Adalah sang kapten, Aleksandar Kolarov, yang berhasil mengeksekusi bola hingga masuk ke dalam gawang Kosta Rika.
Kosta Rika vs Serbia. (Foto: REUTERS/David Gray)
zoom-in-whitePerbesar
Kosta Rika vs Serbia. (Foto: REUTERS/David Gray)
Setelah kebobolan, Kosta Rika coba untuk keluar menekan. Namun, upaya Bryan Ruiz dan kolega kerap menemui kebuntuan. Sulitnya Kosta Rika menembus pertahanan Serbia membuatnya melakukan perubahan. Joel Campbell dimainkan menggantikan Marco Urena pada menit 67.
Perubahan ini membuat Kosta Rika lebih berbahaya dalam menyerang. Joel Campbell memiliki peluang mencetak gol, tapi usahanya digagalkan Nikola Milenkovic. Menjelang berakhirnya waktu normal, Serbia sesekali mengancam gawang Kosta Rika. Salah satu peluang emas didapatkan Filip Kostic. Sayangnya, upaya ini gagal membuahkan hasil.
ADVERTISEMENT
Suasana agak memanas di pengujung pertandingan. Bukan karena kemelut di depan gawang, tetapi karena Nemanja Matic terlibat keributan kecil dengan staf pelatih Kosta Rika. Beruntung, keributan segera teratasi.
Gol tendangan Kolarov menjadi satu-satunya gol yang lahir di pertandingan ini. Laga pertama Serbia pun berakhir dengan kemenangan 1-0 atas Kosta Rika.