Indra Sjafri Jalin Koordinasi dengan Gdansk untuk Pemanggilan Egy

19 Juli 2018 19:46 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Egy Maulana Vikri di semifinal AFF U-19 2018. (Foto: ANTARA FOTO/Zabur Karuru)
zoom-in-whitePerbesar
Egy Maulana Vikri di semifinal AFF U-19 2018. (Foto: ANTARA FOTO/Zabur Karuru)
ADVERTISEMENT
Pada Piala AFF U-19 2018 lalu, Egy Maulana Vikri hanya berkontribusi untuk dua pertandingan Tim Nasional (Timnas) Indonesia U-19. Pertama saat menghadapi Malaysia U-19 di semifinal dan kedua pada perebutan tempat ketiga menghadapi Thailand U-19.
ADVERTISEMENT
Pada gelaran yang berlangsung awal Juli lalu itu, penggawa 18 tahun harus absen di fese grup. Itu karena Egy harus menjalani tur pramusim bersama klubnya, Lechia Gdansk. Pulangnya Egy juga sempat menuai pro dan kontra. Pasalnya, pihak Lechia baru mengizinkan Egy jika Timnas U-19 memasuki babak semifinal.
Pulangnya Egy membela 'Garuda Nusantara' nyatanya tak berjalan maksimal. Faktor kelahan mendera pemain kelahiran Asam Kumbang, Medan, ini dan dalam dua laga ia harus mengalami cedera.
Egy Maulana Vikri gelar latihan jelang hadapi Malaysia U-19 pada semifinal Piala AFF.  (Foto: Alan Kusuma/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Egy Maulana Vikri gelar latihan jelang hadapi Malaysia U-19 pada semifinal Piala AFF. (Foto: Alan Kusuma/kumparan)
Tak ingin kejadian serupa terulang, pelatih Timnas U-19, Indra Sjafri, kemudian mengambil sikap. Dalam perencanaan untuk menatap Piala Asia U-19 yang akan digulirkan Oktober nanti, Indra akan menjadwalkan pemanggilan Egy jauh-jauh hari.
"Nanti saya akan sampaikan program pemusatan latihan Timnas U-19 untuk Piala Asia ke Lechia, kapan, di mana dan berapa lama akan kami panggil Egy," Indra kepada pewarta berita di Westin Hotel, Kuningan, Jakarta Selatan, Kamis (19/7/2018).
ADVERTISEMENT
Selepas Piala AFF, Indra akan menyiapkan tim untuk Piala Asia. Pada Agustus hingga bergulirnya gelaran tersebut akan ada program pemusatan latihan dalam durasi waktu yang cukup intens.
Indra Sjafri di Piala AFF U-19 2018 (Foto: ANTARA FOTO/Zabur Karuru)
zoom-in-whitePerbesar
Indra Sjafri di Piala AFF U-19 2018 (Foto: ANTARA FOTO/Zabur Karuru)
Akan tetapi, mengingat Egy bermain di luar negeri, dikatakan Indra, memang tak bisa sembarangan dalam pemanggilan membela Timnas Indonesia. Indra juga memahami saat Piala Asia bergulir, Egy juga tengah berkompetisi.
"Sepengatahuan saya, untuk membela tim nasional, klub memberikan waktu dua minggu sebelum event bergulir. Dan ketika dia bermain di klubnya, sebenarnya tidak masalah. Justru bagus karena dia ditaruh di sana untuk kepentingan Timnas U-19 juga. Yang tidak saya pengin kayak kemarin itu, dua hari langsung main, berisiko sekali," kata Indra.
ADVERTISEMENT