Indra Sjafri Pernah Bawa Timnas U-18 Menang 25-0

8 September 2017 7:14 WIB
Suporter Timnas Indonesia di Malaysia (Foto: Aditia Noviansyah/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Suporter Timnas Indonesia di Malaysia (Foto: Aditia Noviansyah/kumparan)
ADVERTISEMENT
Kemenangan sensasional berhasil ditorehkan Tim Nasional (Timnas) Indonesia U-19 kala menghabisi Filipina dengan skor 9-0. Itu terjadi dalam partai kedua Grup B Piala AFF U-18 di Thuwunna Stadium pada Kamis (7/9/2017) malam.
ADVERTISEMENT
Feby Eka Putra berhasil mencetak tiga gol alias hat-trick, sementara empat gol lainnya masing-masing dibagi rata oleh Egy Maulana Vikri dan M. Iqbal. Sedangkan, sisanya dicetak M. Rafli dan Resky Fandi Witriawan.
Dengan tambahan tiga poin itu, skuat “Garuda Nusantara” pun berhak atas pimpinan klasemen sementara dengan raihan enam angka dari dua laga yang telah dilewati. Sebelumnya, mereka juga sukses menekuk tuan rumah Myanmar dengan skor 2-1 pada Senn (5/9) lalu.
Namun, tahukah Anda bahwa kemenangan besar atas Filipina itu bukan merupakan yang pertama kalinya bagi Indra Sjafri?
Ya, rekor kemenangan terbesar Indra sepanjang karier kepelatihannya hingga detik ini terjadi ketika menangani Timnas U-18 di Piala Pelajar Asia 2012. Saat itu, Timnas U-18 menguliti Pakistan dengan skor fantastis 25-0!
ADVERTISEMENT
Berlaga di Teheran, Iran, pada 20 Oktober 2012, 12 gol dari total gol tersebut bahkan diciptakan hanya oleh satu pemain, yakni Sabeq Fahmi Fahrezy. Sementara, sisanya masing-masing dua gol dilesakkan oleh Jali, Muchlis, Zulfikar, Daolo, Mariando serta serta Hagi, Eriyanto, dan Syamsul dengan masing-masing satu gol.
Meski gagal menjadi juara ketika itu, Indonesia berhasil menempatkan Sabeq sebagai top skorer turnamen dengan jumlah 14 gol. Tak hanya itu, Timnas U-18 juga menyandang predikat sebagai tim fair play.
Indra Sjafri memantau latihan Timnas U-22. (Foto: Aditia Noviansyah/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Indra Sjafri memantau latihan Timnas U-22. (Foto: Aditia Noviansyah/kumparan)
Mundur satu tahun sebelumnya, Indra juga sempat mencuri perhatian pecinta sepak bola Tanah Air kala itu setelah membawa Timnas U-16 menang besar di kualifikasi Piala Asia U-16 2011.
Ketika itu, Indra membawa Timnas U-16 mencukur Guam dengan skor luar biasa telak 17-0 pada 17 September 2012. Adapun 17 gol itu dicetak oleh Ichsan Kurniawan (5 gol), Terens Owang Puhiri (4 gol), Tedi (4), Marthius Asso (2), Sabeq Fahmi (1), dan Hariansyah (1 gol).
ADVERTISEMENT
Kini, mungkinkah rekor tersebut pecah di Piala AFF U-18 saat ini? Menarik dinantikan.