news-card-video
Jakarta
imsak
subuh
terbit
dzuhur
ashar
maghrib
isya

Kalahkan Bremen, Bayern Kokoh di Puncak

20 April 2019 22:35 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Pemain-pemain Bayern Muenchen merayakan gol. Foto: REUTERS/Michael Dalder
zoom-in-whitePerbesar
Pemain-pemain Bayern Muenchen merayakan gol. Foto: REUTERS/Michael Dalder
ADVERTISEMENT
Bayern Muenchen sukses mempertahankan puncak klasemen sementara Bundesliga 2018/19. Keberhasilan Die Roten mengalahkan Werder Bremen di Allianz Arena, Sabtu (20/4) malam WIB, dengan skor 1-0 jadi musababnya.
ADVERTISEMENT
Dengan hasil ini, Bayern mengoleksi 70 poin dari 30 laga yang sudah dijalani. Mereka unggul empat angka dari pesaing terdekat mereka di urutan kedua yakni Borussia Dortmund. Sementara kehilangan tiga angka bagi Bremen tak mempengaruhi peringkat mereka di urutan kedelapan.
Well, raihan tiga poin Bayern berkat gol Niklas Suele pada menit ke-75 sejatinya tak didapat dengan mudah. Sebab, sejak 22 Desember 2018 lalu, Bremen punya catatan bagus karena belum sama sekali tersentuh kekalahan dengan rincian enam kali menang dan enam kali imbang. Terakhir kali mereka takluk adalah ketika menyambangi markas RB Leipzig.
Dan lewat catatan apik itu pula, sejak menit awal, Bayern menemui jalan terjal. Padahal, pelatih Nico Kovac sudah menurunkan pemain utama macam Jerome Boateng di lini belakang, duet Javi Martinez dan Thiago Alcantara di lini tengah serta menaruh Thomas Muller berada di belakang Robert Lewandowski.
ADVERTISEMENT
Akan tetapi, gemilangnya Florian Kohfeldt merespons taktik Kovac terpampang lewat apiknya lini pertahanan Bremen yang dihuni Florian Kohfeldt dan Milos Veljkovic. Tak hanya itu, Nuri Sahin yang didapuk sebagai gelandang box to box juga punya andil dalam memutus serangan.
Sepanjang babak pertama, Bayern hanya mendapatkan dua peluang bersih yang membahayakan gawang Jiri Pavlenka. Pertama, lewat sepakan Muller di luar kotak 16 dan yang kedua melalui sepakan Serge Gnabry yang bekerja sama dengan Alcantara. Akan tetapi, belum terjadi gol hingga 25 menit jalannya babak pertama berjalan.
Bremen tak melulu bermain bertahan. Maximilian Eggestein, yang pada laga kali ini berada di belakang Milot Rashica dan Max Kruse, sempat punya kans di kotak penalti Bayern. Akan tetapi, aksi individual pemain 22 tahun ini gagal memerdayai Sven Ulreich.
ADVERTISEMENT
Hingga babak pertama rampung, Bayern memang piawai dalam menguasai aliran bola dan catatan penguasaan bola mereka menyentuh 67 berbanding 33 persen. Akan tetapi, ketika menyentuh sepertiga pertahanan Bremen, serangan mereka kerap kandas.
Kembali dari ruang ganti, ide Kovac agar anak asuhnya menguasai jalannya pertandingan tetap tak berubah. Bahkan, Bayern berani menerapkan garis pertahanan tinggi guna mendulang gol pembuka.
Upaya tersebut hampir berbuah gol pada 12 menit babak kedua berjalan. Lewandowski yang sukses melepaskan diri dari kawalan barisan belakang Bremen mampu melepaskan tendangan dari jarak dekat. Akan tetapi, Pavlenka punya peran penting lantaran mengagalkan upaya penyerang Polandia tersebut.
Selepas peluang Lewndowski, lini belakang Bremen mendapat tekanan cukup intens. Tercatat, Bayern mendapatkan tiga peluang bersih yang dua di antaranya melalui Gnabry dan satu oleh Muller. Akan tetapi, Pavlenka kembali jadi penyelamat Bayern hingga menit ke-65.
ADVERTISEMENT
Terus menerus bermain menekan, Bayern akhirnya sukses membuka keran gol mereka menginjak menit ke-75. Lahirnya gol mereka bukan oleh para barisan juru gedor melainkan melalui sepakan pemain belakang, Niklas Suele. Percobaan Suele memang sukses diadang oleh Davy Klaassen, tetapi usahanya malah membikin bola memantul ke arah yang berlawanan sehingga Pavlenka salah dalam membaca datangnya bola.
Tertinggal satu angka, Kohfeldt segera melakukan pergantian pemain dengan menarik Sahin dan menggantinya dengan Claudio Pizarro. Masuknya, penyerang 40 tahun ini jadi pemandangan menarik di Alianz Arena lantaran Pizzaro pernah berseragam Bayern pada musim 2001-2007 dan 2012-2015 mendapat riuh tepuk tangan.
Kendati demikian, Bayern yang ingin mengamankan tiga angka justru menurunkan tempo serangan. Mereka lebih banyak mengalirkan bola di daerah sendiri dan sesekali melancarkan serangan balik.
ADVERTISEMENT
Kendati Bremen sudah memasukkan Pizzaro, gol tak bisa mereka ciptakan. Bayern pun memenangi pertandingan dengan skor tipis 1-0.