Kegagalan ke Piala Dunia 2018 Jadi Pelecut Asa Leroy Sane

27 Juli 2018 7:22 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Aksi Sane di turnamen ICC. (Foto: REUTERS/Adam Hunger)
zoom-in-whitePerbesar
Aksi Sane di turnamen ICC. (Foto: REUTERS/Adam Hunger)
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Musim panas ini bukanlah musim panas yang menyenangkan untuk Leroy Sane. Meski di akhir musim 2017/18 dia berhasil jadi kampiun Premier League bersama Manchester City dan meraih penghargaan Pemain Muda Terbaik versi PFA, Sane nyatanya tak terpilih masuk skuat Tim Nasional (Timnas) Jerman ke Piala Dunia 2018.
ADVERTISEMENT
Joachim Loew selaku pelatih Jerman tak menjelaskan alasan rinci mengapa ia tak memilih Sane, tetapi kata dia itu murni masalah taktik. Padahal, sepanjang musim 2017/18, pemain berusia 22 tahun itu sukses mencetak 14 gol dan 19 assist dari 49 penampilan.
Tak pelak, kegagalan terbang ke Rusia itu pun membuat Sane kecewa berat. Tapi beruntung, eks pemain Schalke 04 itu berhasil memulihkan kondisi mentalnya dan siap menatap musim 2018/19 dengan percaya diri. Itu juga berkat bantuan dari manajernya di City, Pep Guardiola.
"Itu [kejutan ketika saya mendengar berita tersebut]. Saya kecewa pada saat itu dan itu sangat sulit di pekan-pekan pertama. Guardiola mengobrol dengan saya setelah itu terjadi. Kami berbincang tentang segala hal dan bagaimana pikiran saya. Sekarang, kami hanya melihat ke depan," kata Sane di situs resmi klub.
ADVERTISEMENT
"Itu hanya membuat saya ingin kembali dengan lebih kuat. Itu mengejutkan karena saya pikir saya bermain cukup bagus. Seperti yang saya katakan, saya kecewa dan saya masih sedikit merasakannya, tetapi ini adalah musim yang lain bagi saya dan saya menantikannya."
"Itu memberi Anda motivasi. Adalah mimpi untuk bermain di Piala Dunia. Ketika saya menontonnya, saya merasa bahwa saya ingin berada di sana, tetapi saya masih berusia 22 tahun dan saya masih punya banyak tahun untuk dipersiapkan. Saya berharap [kembali untuk Kualifikasi Piala Dunia 2022]," tambah dia.
Sane nyatanya berhasil membuktikan bahwa dia mampu kembali pulih. Dia mampu tampil bagus di laga International Champions Cup (ICC) melawan Liverpool pada Kamis (26/7/2018) pagi WIB lalu. Pada laga itu, selain jadi bagian penting The Citizens, dia juga mampu mencetak satu gol. Namun, City harus keok 1-2.
ADVERTISEMENT
Pada musim 2018/19 nanti, Sane pun tampaknya akan terus jadi andalan Guardiola di sisi kanan serangan City. Meski Riyad Mahrez sudah datang ke Etihad Stadium, penampilan gemilang pemain kelahiran Essen di sepanjang musim lalu itu membuatnya sulit tergantikan.