Kerugian-kerugian Persib Jelang Lawan Persija

28 Juni 2018 20:17 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Selebrasi Jonathan Bauman, Persib vs PSM (23/5). (Foto: ANTARA FOTO/Raisan Al Farisi)
zoom-in-whitePerbesar
Selebrasi Jonathan Bauman, Persib vs PSM (23/5). (Foto: ANTARA FOTO/Raisan Al Farisi)
ADVERTISEMENT
Sabtu (30/6/2018), Persib Bandung kembali ke Jakarta untuk kali pertama dalam empat tahun. Mereka dijadwalkan melawan Persija Jakarta dalam pertandingan tunda Go-Jek Liga 1.
ADVERTISEMENT
Terakhir kali 'Maung Bandung' berlaga di Jakarta tepatnya 2014 lalu. Saat itu, dalam pertemuan di Stadion Gelora Bung Karno (SUGBK), Persib mencuri satu angka lewat skor akhir 0-0.
Kali ini situasi sedikit berbeda, kedua kesebelasan akan bentrok di Stadion Perguruan Tinggi Ilmu Kepolisian (PTIK). Bagi pelatih Persib, Mario Gomez, pemilihan markas Bhayangkara FC ini merupakan sebuah kerugian. Tribune tergolong sempit dan kualitas lapangan buruk sehingga menggerus nilai dari sebuah laga sarat gengsi.
"Kualitas rumputnya saya lihat sangat buruk dan itu bukan hal yang bagus bagi Persija atau kami. Namun, kami tak terlalu memusingkan soal lapangan karena di mana saja kami akan siap ketika menjalani pertandingan," kata Mario Gomez selepas mendampingi tim berlatih di Lapangan Arcamanik, Bandung, Kamis (28/6/2018).
ADVERTISEMENT
Para Jenderal menonton bola di Lapangan PTIK. (Foto: Ainul Qalbi/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Para Jenderal menonton bola di Lapangan PTIK. (Foto: Ainul Qalbi/kumparan)
Penuturan sosok Argentina tersebut menyoal kualitas lapangan sudah terlihat sejak Persija menjamu Persebaya, Selasa (26/6). Hujan deras sebelum pertandingan menimbulkan genangan air di beberapa titik. Alhasil, kedua tim kesulitan menerapkan umpan-umpan pendek dan memanfaatkan kecepatan lari pemainnya.
Eks pelatih Johor Darul Takzim tersebut juga menangkap kerugian dari jadwal. Sudah lama Persib tidak melakoni pertandingan resmi karena kompetisi sempat dihentikan demi memberikan libur hari raya untuk pemain.
"Kami belum bertanding satu kali pun setelah libur Lebaran. Kami sudah lama tidak melakukan pertandingan resmi, meskipun mereka (Persija) juga tidak selama kami untuk istirahat. Jelas ini tidak menguntungkan," kata dia.
Suasana latihan Persib di Lapangan Progresif (Foto: Dok. Media Persib)
zoom-in-whitePerbesar
Suasana latihan Persib di Lapangan Progresif (Foto: Dok. Media Persib)
Berbeda dengan Persib, awak 'Macan Kemayoran' sudah melakukan dua kali pertandingan. Satu laga uji coba melawan Korea Selatan U-19, Kamis (21/6) dan pertandingan tunda lainnya melawan Persebaya, Selasa kemarin.
ADVERTISEMENT
Meski merasakan sejumlah kerugian, Mario Gomez tidak kehilangan keyakinan untuk meraup hasil positif. Dia bahkan membidik tiga poin di markas Persija.
"Saya tahu ini pertandingan penting bagi kami dan juga Bobotoh, walaupun nanti hanya bernilai tiga poin," pungkas Mario Gomez.