Klopp: Hadapi City, Kami Akan Tampil Sebaik-baiknya

16 Maret 2018 19:42 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Selebrasi Klopp. (Foto: REUTERS/Phil Noble)
zoom-in-whitePerbesar
Selebrasi Klopp. (Foto: REUTERS/Phil Noble)
ADVERTISEMENT
Lawan Liverpool pada babak perempat final Liga Champions bukanlah lawan yang mudah. Hasil undian yang dilakukan di Nyon, Swiss, Jumat (16/3/2018), mengharuskan ‘Si Merah’ bersua Manchester City –tim yang baru kalah tiga kali musim ini.
ADVERTISEMENT
Kendati demikian, Manajer Liverpool, Juergen Klopp, tak khawatir.
Kepada media klub, eks manajer Borussia Dortmund itu yakin bahwa tim yang telah meraih lima trofi Liga Champions tersebut akan tampil maksimal ketika bertemu ‘Manchester Biru’. Di sisi lain, status sebagai tim yang tak difavoritkan dipercaya Klopp akan membuat para penggawanya bisa bermain tanpa beban.
“Kami akan memberikan segalanya yang kami bisa. Sekarang lawannya adalah City, jadi, let’s go," ujar Klopp.
"Kami kalah sekali dan kami telah menang sekali ketika bersua mereka di Premier League. Dan saya pikir, mereka juga tak merasa bahwa Liverpool adalah skenario terbaik mereka. Itu adalah tanda bagi kami dan itu pula adalah gambaran seberapa kuatnya kami."
“Kami tak yakin kami adalah tim yang difavoritkan dalam fase ini. Di babak ini, ada begitu banyak tim favorit. Tapi, puji Tuhan, ini sepak bola dan karena ini sepak bola, status tim favorit bukan pertanda kamu akan lolos," imbuhnya.
ADVERTISEMENT
Pada partai leg I babak perempat final Liga Champions yang akan terlaksana Kamis (5/4/2018) dini hari WIB, Liverpool bisa dipandang punya keuntungan. Karena dalam partai tersebut, Liverpool akan terlebih dahulu akan menjadi tuan rumah. Bermain di kandang sendiri, tentu Liverpool akan punya semangat lebih.
City vs Liverpool: adu tajam di lini depan. (Foto: Clive Brunskill/Getty Images)
zoom-in-whitePerbesar
City vs Liverpool: adu tajam di lini depan. (Foto: Clive Brunskill/Getty Images)
Kendati demikian, Klopp tak ambil pusing soal ini. Karena main di kandang atau di tandang, ia percaya bahwa penggemar Liverpool akan sangat berisik.
“Saya tahu penggemar kami yang rajin bertadang itu fantastis. Jadi, akan ada atmosfer yang luar biasa juga ketika kami bertandang. Ini akan menjadi dua laga yang sangat bagus dan akan menjadi tantangan besar pula bagi kedua pihak. Namun, memang seharusnya begitu,” imbuhnya.
ADVERTISEMENT
“Kami akan menanti (dukungan penggemar Liverpool). Tentu, ini akan menjadi perjalanan menyenangkan bagi penggemar kami ketika mereka bertandang ke City,” pungkasnya.