Kolev: Pergantian Manajemen Persija Tak Pengaruhi Fokus Pemain

8 Februari 2019 20:12 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Striker Persija Jakarta, Marko Simic, melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Home United. Foto: Dok. Persija Jakarta
zoom-in-whitePerbesar
Striker Persija Jakarta, Marko Simic, melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Home United. Foto: Dok. Persija Jakarta
ADVERTISEMENT
Kabar mengejutkan datang dari manajemen Persija Jakarta yang mengalami banyak perubahan. Dimulai dari pengunduran diri Gede Widiade sebagai Direktur Utama PT Persija Jakarta, kemudian disusul oleh Rafli Perdana yang melepas jabatannya sebagai Chief Operating Officier.
ADVERTISEMENT
Tak cuma mereka berdua, tercatat setelahnya ada lima pengurus 'Macan Kamyoran' yang mengundurkan diri. Mereka adalah Andika Suksmana (Chief Comercial Officer), Budi Saputra (Ketua Panitia Pelaksana), Prasetyo (Wakil Ketua Pelaksana), Arvi Perwira (Manajer U-19), dan Erwan (Manajer U-16). Masalahnya, pengunduran para pengurus Persija ini terjadi di tengah kesibukan tim melakoni laga kualifikasi Liga Champions Asia (LCA). Persija sebelumnya berhasil melewati adangan pertama di Singapura usai mengalahkan Home United dengan skor 3-1.
Rafli Perdana dan Gede Widiade. Foto: Ferry Tri Adi Sasono/kumparan
Namun, langkah tim Ibu Kota belumlah selesai. Mereka dihadapkan pada lawan jauh lebih tangguh dari Australia, Newcastle Jets, pada babak kedua kualifikasi. Jika menilik jadwal, Ismed Sofyan dan kolega akan melakoni laga ini pada Selasa (12/2/2019) di Stadion McDonald Jones. Pergantian manajemen di tubuh Persija lantas menimbulkan pertanyaan: Apakah tidak akan memengaruhi persiapan tim jelang laga kruasial nanti? Menyoal ini, pelatih Persija Jakarta, Ivan Kolev, menegaskan para pemainnya diminta untuk bersikaf profesional dalam menghadapi situasi tersebut.
ADVERTISEMENT
"Saya harap hal ini (pergantian manajemen) tidak memengaruhi anak-anak. Dari pengurus juga sudah berbicara dengan staf kepelatihan dan pemain, kita harus berpikir profesional dan berkonsenterasi dengan gim yang sudah dekat nanti," kata Kolev usai memimpin latihan tim di Lapangan Sutasoma, Halim Perdana Kusuma, Jakarta Timur, Jumat (8/2).
Hal senada dikatakan manajer Persija, Ardhi Tjahjoko. Menurutnya, para pemain sudah memahami kondisi pergantian di dalam sebuah tim. Ia pun menegaskan bahwa pergantian pengurus yang cukup masif secara bersamaan ini bukan disebabkan karena penggeledahan kantor Persija oleh Satgas Antimafia Bola pada 1 Februari lalu.
Suporter Persija Jakarta di PTIK. Foto: Irfan Adi Saputra/kumparan
"Pengunduran diri ini tidak bermasalah, pemain juga tahu hal itu normal, kalau ada manajemen berganti-ganti. Hal yang biasa di klub sepak bola, mau pemain atau ofisial yang berganti," katanya.
ADVERTISEMENT
"Kebetulan di Persija ada reorgananisasi, jadi sturktur dari pimpinan-pimpinan mau diganti, hanya kebetulan waktunya bersamaan. Banyak orang berpikir ada masalah, kemudian ada polemik, padahal tidak ada apa-apa," tutup Ardhi.