Meski Tanpa Vidal di Laga Semifinal, Bayern Tetap Disanjung Zidane

18 April 2018 1:06 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Vidal kala bersama Timnas Cile. (Foto: Striner/Reuters)
zoom-in-whitePerbesar
Vidal kala bersama Timnas Cile. (Foto: Striner/Reuters)
ADVERTISEMENT
Langkah Bayern Muenchen untuk kembali mengukir treble mendapat hambatan. Salah satu pilar penting mereka, Arturo Vidal, mengalami cedera lutut dan harus menjalani operasi penyembuhan.
ADVERTISEMENT
Bukan cuma bakal absen saat Bayern meladeni Bayer Leverkusen di semifinal DFB Pokal, Vidal juga tak akan turut serta pada laga semifinal Liga Champions versus Real Madrid pekan depan, dan di sisa laga Bayern musim ini.
Meski demikian, Pelatih Madrid, Zinedine Zidane sendiri mengatakan jika Vidal adalah figur penting bagi Bayern saat ini. "Ini masalah Bayern, dia pemain penting," kata Zidane seperti dilansir Soccerway.
Vidal yang sudah mengukir 6 gol dan 2 assist di ajang Bundesliga memang menjadi pilar penting dalam format 4-3-3 milik Jupp Heynckes. Eks pemain Juventus itu menjadi pelengkap dari Javi Martinez sebagai pelindung back-four dan James Rodriguez atau Thiago Alcantara sebagai distributor bola Bayern. Selain berfungsi sebagai pemutus serangan lawan, ia juga rajin membantu lini depan.
ADVERTISEMENT
Meski demikian, Zidane mengatakan jika situasi tersebut tak mengurangi keperkasaan Bayern nantinya.
"Kami merasa prihatin atas cederanya, tetapi itu tidak akan mengubah apapun. Bayern masih sama."
Dengan absennya Vidal, kemungkinan Heynckes akan mengaplikasi skema 4-1-4-1, bertumpu pada Martinez sebagai gelandang bertahan. Sedangkan Rodriguez dan Alcantara didorong ke depan bersama Thomas Mueller, Arjen Robben, serta Franck Ribery.
Andai Heynckes masih ingin mempertahankan tiga gelandang, ia masih punya Sebastian Rudy dan Corentin Tolisso untuk mengisi pos gelandang tengah. Nama yang disebut belakangan paling cocok untuk menggantikan tipikal permainan Vidal yang oportunis dalam memanfaatkan peluang dari lini kedua.
"Mereka memiliki skuat yang sangat kuat, dan para pemain penting akan menggantikan posisinya (Vidal)," ujar pria Prancis itu.
ADVERTISEMENT
Lini tengah menjadi pos yang vital mengingat Madrid juga memiliki gelandang-gelandang yang oke di sektor yang sama. Ya, kombinasi Toni Kroos, Casemiro, Luka Modric, dan Isco masih menjadi andalan Zidane selain Cristiano Ronaldo sebagai juru gedor.
Di samping itu, Bayern juga mesti mewaspadai Madrid yang terhitung rutin dalam megandaskan perlawanan mereka. Menurut Opta, Madrid sukses memenangi lima pertemuan terakhir (tidak dihitung adu penalti) melawan Bayern.