Messi: Antarkan Argentina ke 16 Besar Beri Kelegaan Luar Biasa

27 Juni 2018 5:47 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Messi merayakan gol ke gawang Nigeria. (Foto: REUTERS/Jorge Silva)
zoom-in-whitePerbesar
Messi merayakan gol ke gawang Nigeria. (Foto: REUTERS/Jorge Silva)
ADVERTISEMENT
Argentina keluar dari lubang jarum. Memainkan laga penentuan di Grup D melawan Nigeria, Rabu (27/6/2018) dini hari WIB, La Albiceleste memetik kemenangan 2-1 yang jadi penanda mereka lolos ke babak 16 besar dengan menempati posisi dua klasemen di bawah Kroasia.
ADVERTISEMENT
Pertandingan yang dihelat di Saint Petersburg Stadium ini berjalan dramatis. Gol Lionel Messi di menit 14 berhasil dibalas oleh Victor Moses saat babak kedua baru berusia lima menit. Hingga akhirnya, sepakan Marcos Rojo di menit 87 mengantarkan Argentina lolos ke fase gugur dan mengubur mimpi Nigeria.
Kemenangan ini diakui Messi memberi sebuah kelegaan luar biasa baginya dan tim. Messi menilai, kepercayaan diri bahwa mereka lebih baik secara kualitas menjadi kunci kemenangan.
"Kami sudah tahu kami akan menang. Kami sangat percaya bahwa Tuhan akan membantu kami dan semua akan baik-baik saja. Sebelumnya, kami memang menuai kekalahan telak dan skor imbang. Hasil seperti itu tidak pernah kami harapkan. Tapi, yang terpenting kami bisa melewati semuanya," kata Messi dilansir Reuters.
ADVERTISEMENT
"Kami mengalami banyak kesulitan di sepanjang pertandingan. Kemenangan ini memberi kelegaan luar biasa untuk kami semua. Tanpa keraguan, kami tahu bahwa kesempatan itu akan datang dari langit setelah di dua laga sebelumnya kami tidak bisa menang. Kami sadar, kami tak boleh membuang kesempatan di pertandingan ini."
"Saya merasa baik, saya sangat senang. Akan sangat menyakitkan jika harus melihat Argentina tereliminasi di babak pertama. Saya ingin berterima kasih kepada semua orang di sini atas pengorbanan mereka dan semua yang ada di Argentina yang selalu bersama kami. Seragam tim nasional berada di atas semuanya," tukas Messi.
Prancis sudah dipastikan bakal menjadi lawan Argentina di babak 16 besar usai menjadi pemuncak klasemen Grup C. Secara rekor pertemuan, Argentina unggul dibandingkan Prancis. Disitat FIFA, dalam sembilan pertemuan, Argentina merebut empat kemenangan. Sementara, tiga laga berakhir imbang dan dua laga berujung pada kekalahan Argentina. Namun, Messi tak mau menganggap remeh kekuatan Les Blues saat ini.
ADVERTISEMENT
"Kami selalu melihat pertandingan Prancis, kami mengikuti semua pertandingan mereka di Piala Dunia. Prancis adalah tim yang bagus karena dipenuhi dengan pemain berkualitas mumpuni. Mereka punya pemain yang bisa membuat perbedaan. Saya tahu apa yang harus kami lakukan. Saya yakin sekali ini akan menjadi pertandingan yang berat," pungkasnya.