Musim Depan, Nama Markas Ajax Berubah

5 April 2018 20:45 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Lanskap Amsterdam ArenA di sore hari. (Foto: John Sibley/Reuters)
zoom-in-whitePerbesar
Lanskap Amsterdam ArenA di sore hari. (Foto: John Sibley/Reuters)
ADVERTISEMENT
Tak akan ada lagi nama Amsterdam ArenA. Mulai musim depan, stadion yang dibuka pada 14 Augustus 1996 tersebut bakal diganti dengan nama Johan Cruijff ArenA.
ADVERTISEMENT
Perubahan nama Amsterdam ArenA dilakukan untuk menghormati mendiang Johan Cruyff. Legenda Ajax dan Tim Nasional Belanda tersebut meninggal dua tahun lalu karena mengalami kanker.
Cruyff bermain untuk Ajax dalam dua periode, yakni 1964/65 hingga 1973/74 dan 1981/82 hingga 1982/83. Selama periode tersebut, ia memberikan delapan gelar juara Eredivisie dan tiga gelar kompetisi Eropa.
Kegemilangan karier Cruyff sebagai pemain tak berlanjut ketika ia memutuskan untuk menjadi pelatih Ajax. Dalam dua setengah musimnya menangani de Godenzonen, ia hanya mempersembahkan dua gelar KNVB Cup dan satu UEFA Cup.
Minimnya gelar saat menangani pelatih tidak lantas membuat Cruyff dilupakan. Pandangannya soal Total Football dan memenangi pertandingan dengan cara yang benar dianggap sebagai sebuah peninggalan besar dalam sepak bola.
ADVERTISEMENT
Atas semua jasa besarnya, Cruyff diberi tempat khusus oleh Ajax. Termasuk dengan mengubah stadion terbesar di Belanda tersebut dengan namanya.
Rencana perubahan nama dari Amsterdam ArenA ke Johan Cruyff ArenA dilakukan oleh manajemen Ajax sejak 24 Maret tahun lalu. Proposal perubahan nama baru disetujui satu tahun berikutnya bertepatan dengan satu tahun meninggalnya Cruyff.
Pada Kamis (5/4/2018) waktu setempat, Ajax mengumumkan alasan di balik penggantian tersebut. Dalam keterangan resminya, perwakilan Ajax, Edwin va der Sar berkata bahwa penggantian nama tersebut dilakukan sebagai bentuk apresiasi untuk Cruyff.
“Johan Cruyff adalah pesepak bola terbesar yang pernah dihasilkan oleh Ajax. Sebagai bentuk ucapan terima kasih untuknya, kami memutuskan untuk menjadikan namanya sebagai nama stadion,” kata Van der Sar.
ADVERTISEMENT
Terima kasih juga dihaturkan oleh keluarga Cruyff. “Kami begitu senang dengan kabar ini, apalagi karena kami tahu bahwa Johan Cruyff ArenA bakal digunakan untuk nama stadion ini mulai musim depan,” ujar perwakilan keluarga Cruyff.