news-card-video
Jakarta
imsak
subuh
terbit
dzuhur
ashar
maghrib
isya

Persija Tunjuk Sudirman Jadi Pelatih Sementara

20 September 2019 16:19 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Pelatih sementara Persija, Sudirman. Foto: Dok. Persija
zoom-in-whitePerbesar
Pelatih sementara Persija, Sudirman. Foto: Dok. Persija
ADVERTISEMENT
Manajemen Persija Jakarta tak butuh waktu lama untuk menunjuk pelatih sementara usai memecat Julio Banuelos. Jumat (20/9/2019), manajemen klub Ibu Kota menunjuk Sudirman.
ADVERTISEMENT
Sosok Sudirman sudah tak asing bagi Persija. Sebab, dalam beberapa musim belakangan, mantan bek Tim Nasional era 1990-an ini sudah jadi pelatih kepala Persija U-20.
"Selain Sudirman sebagai pelatih kepala sementara, manajemen juga menetapkan Antonio Claudio sebagai asisten pelatih," ujar CEO Persija, Ferry Paulus, mengutip laman resmi klub.
Selain dua sosok tersebut, manajemen Persija juga membikin kejutan dalam staf kepelatihan. Asisten pelatih sebelumnya, Mustaqim, dirumahkan tanpa ada alasan khusus.
Pemain Persija, Ismed Sofyan Foto: Aditia Noviansyah/kumparan
Tetapi bukan dicopotnya Mustaqim yang menjadi soal, melainkan sosok penggantinya. Untuk mendampingi Sudirman dan Claudio, manajemen menunjuk Ismed Sofyan.
"Ismed memiliki jiwa kepemimpinan yang tinggi. Ia juga sudah sangat lama membela Persija dan juga pas mengisi posisi tersebut karena memiliki Lisensi C AFC," tutur Ferry.
ADVERTISEMENT
Ferry menambahkan, manajemen sedang berusaha untuk mencari pengganti Banuelos. Ia berharap dalam waktu dekat juru taktik baru Persija dapat diumumkan.
“Semoga dalam waktu dekat sudah bisa disampaikan kepada publik siapa pelatih anyar. Tentunya kami sangat selektif menunjuk pelatih baru,” tutupnya