news-card-video
Jakarta
imsak
subuh
terbit
dzuhur
ashar
maghrib
isya

Pochettino Ingin Transfer Spurs Rampung Sebelum Piala Dunia

17 April 2018 13:20 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Manajer Tottenham, Mauricio Pochettino. (Foto: Reuters/Carl Recine)
zoom-in-whitePerbesar
Manajer Tottenham, Mauricio Pochettino. (Foto: Reuters/Carl Recine)
ADVERTISEMENT
Biasanya, Tottenham Hotspur cukup ‘selow’ dalam urusan merekrut pemain. Pada jendela transfer musim panas silam, misalnya. Saat itu, pemain-pemain incaran baru resmi menjadi milik The Lilywhites pada akhir Agustus 2017.
ADVERTISEMENT
Transfer kepindahan Davinson Sanchez dari Ajax Amsterdam baru diumumkan pada 23 Agustus 2017. Lalu, transfer Serge Aurier dari Paris Saint-Germain dan Fernando Llorente dari Swansea City baru diresmikan pada hari terakhir jendela transfer musim panas silam dibuka.
Namun, pada jendela transfer musim panas mendatang, Mauricio Pochettino ingin mengubah pendekatannya. Manajer Spurs itu kini tengah membuat daftar pemain incarannya dengan tujuan dapat merekrutnya sebelum Piala Dunia.
Lantas, apa yang melandasi keputusan ini? Alasannya, mudah saja. Ingat terjadi pada James Rodriguez di ajang Piala Dunia empat tahun silam?
Bersama Timnas Kolombia, ia bersinar. James berhasil mencetak 6 gol dalam lima laga dan torehan itu membuatnya boleh membawa pulang Golden Boot – penghargaan untuk topskor di turnamen tersebut.
ADVERTISEMENT
Tak lama, Real Madrid pun membelinya dengan harga 63 juta poundsterling. Padahal, semusim sebelumnya, AS Monaco membelinya dari FC Porto hanya dengan harga 38,5 juta poundsterling.
Perayaan gol pemain Spurs. (Foto: Reuters/Craig Brough)
zoom-in-whitePerbesar
Perayaan gol pemain Spurs. (Foto: Reuters/Craig Brough)
Ya, itu empat tahun lalu. Bayangkan dengan inflasi gila-gilaan dalam transfer sepak bola yang kita rasakan saat ini, berapa harga yang harus ditebus oleh manajemen Spurs untuk pemain yang bisa mencuri atensi semua orang seperti James Rodriguez? Itulah yang dikhawatirkan oleh Pochettino.
“Bahaya betul jika kami baru memantau pemain yang kami incar di Piala Dunia. Jika ada pemain bagus, bagaimana caranya kami harus merekrutnya?” tutur manajer berkebangsaan Argentina itu, sebagaimana dilansir The Independent.
“Terkadang, kami perlu mengantisipasi dan bilang, 'Oke, pemain ini bagus untuk kami.' Tapi, setelahnya ia langsung berangkat ke Piala Dunia. Kami perlu merekrutnya sebelum turnamen (Piala Dunia) bergulir, karena jika pemain incaran kami bermain bagus di turnamen itu, kami akan mendapatkan banyak sekali saingan,” pungkasnya.
ADVERTISEMENT