news-card-video
Jakarta
imsak
subuh
terbit
dzuhur
ashar
maghrib
isya

Portugal Belum Ideal untuk Jadi Juara Piala Dunia

8 Juni 2018 16:12 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Selebrasi gol dari Joao Mario. (Foto: REUTERS/Miguel Vidal)
zoom-in-whitePerbesar
Selebrasi gol dari Joao Mario. (Foto: REUTERS/Miguel Vidal)
ADVERTISEMENT
Sebagai negara peserta Piala Dunia 2018, Portugal tengah bersiap diri. Beberapa laga uji tanding pun dilakoni jawara Piala Eropa 2016 itu.
ADVERTISEMENT
Namun, hasil uji tanding yang sudah dijalani Portugal tak begitu menggembirakan. Imbang menghadapi Tunisia dan Belgia serta satu kemenangan menghadapi Aljazair adalah catatan yang mereka buat.
Khusus menghadapi Tunisia, hasil akhir memang mengecewakan untuk Portugal. Apalagi, Joao Moutinho dan kolega sudah unggul dua gol lebih dulu pada babak pertama. Konsentrasi yang memudar membuat gawang Portugal bisa dibobol dua kali oleh tim asal Benua Afrika itu.
Hasil yang tak konsisten saat melakoni laga uji tanding membuat kans Portugal untuk menjuarai Piala Dunia patut dipertanyakan. Bahkan, pelatih Portugal, Fernando Santos, tak yakin timnya bakal menjadi kampiun turnamen sepak bola terbesar di dunia itu.
"Kami jauh dari kata ideal untuk menjadi juara Piala Dunia. Namun, kami akan terus berkembang saat kejuaraan itu dimulai," ujar Santos seperti dilansir Goal International.
ADVERTISEMENT
"Ada beberapa hal yang harus kami perbaiki di tim ini. Ada beberapa pemain yang baru pertama kalinya bermain untuk Tim Nasional. Jadi banyak pekerjaan rumah yang harus kami lakukan," tambah Santos.
Portugal memang menjadi unggulan dalam ajang Piala Dunia 2018 kali ini. Apalagi, Cristiano Ronaldo dan kolega merupakan jawara Piala Eropa 2016 lalu. Selain itu, kualitas pemain yang dimiliki oleh Selecao das Aquinas ini bisa dibilang baik.
Selain megabintang Cristiano Ronaldo, Portugal juga punya sosok seperti Bernardo Silva, Goncalo Guedes, dan Ricardo Quaresma di lini serang. Untuk lini tengah nama Joao Moutinho dan Joao Mario masih menjadi pilihan yang pas untuk Santos.
Timnas Portugal di sebuah laga uji tanding. (Foto: AFP/Emmanuel Dunand)
zoom-in-whitePerbesar
Timnas Portugal di sebuah laga uji tanding. (Foto: AFP/Emmanuel Dunand)
Pada Piala Dunia 2018 mendatang, Portugal berada di grup yang relatif enteng. Tergabung di Grup B, Portugal satu grup dengan Spanyol, Maroko, dan Iran. Namun, Portugal akan melakoni laga berat di pembukaan karena kudu menghadapi Spanyol, 16 Juni mendatang. Empat hari berselang giliran Maroko yang menjadi lawan, sebelum pada pertandingan pamungkas Ronaldo dan kolega akan berjumpa Iran.
ADVERTISEMENT
Well, dengan kondisi seperti ini, mampukah Ronaldo dkk. memberikan gelar Piala Dunia pertama kali untuk Portugal?