Protes Gol Tangan Diego Assis, Tiga Pemain Persija Didenda Rp 25 Juta

25 Mei 2018 15:00 WIB
comment
2
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Persela Lamongan vs Persija Jakarta (Foto: Dok. Media Persija)
zoom-in-whitePerbesar
Persela Lamongan vs Persija Jakarta (Foto: Dok. Media Persija)
ADVERTISEMENT
Laga yang mempertemukan Persela Lamongan dengan Persija Jakarta di Stadion Surajaya pada pekan kesembilan Go-Jek Liga 1 sudah terlaksana. Pada pertandingan tersebut, Persela keluar sebagai pemenang, sedangkan Persija keluar sebagai pecundang.
ADVERTISEMENT
Ya, klub berjuluk 'Macan Kemayoran' itu harus menyerah dengan skor 0-2 dari 'Laskar Joko Tingkir'. Namun, cerita minor yang tersaji dalam laga tersebut memasuki babak baru setelah Komisi Disiplin (Komdis) Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) mengetuk palu.
Cerita minor diawali oleh gol kontroversial Persela yang dicetak Diego Assis pada menit ke-85. Dilihat dari tayangan ulang, pemain asal Brasil itu memasukkan bola ke gawang Persija dengan menggunakan tangan. Bahkan, berseliweran foto yang memperlihatkan bagaimana Assis jelas menyentuh bola dengan tangan.
Tidak berselang lama, pemain Persija langsung mengerubungi wasit tengah, Annas Apriliandi. Mereka melayangkan protes. Namun, berakhir sia-sia karena Annas teguh pada pendiriannya. Gol disahkan dan pemain Persija, yang merasa dirugikan, melanjutkan pertandingan.
ADVERTISEMENT
Sayang, protes yang dilakukan pemain Persija berbuntut panjang. Hasil sidang Komdis PSSI tertanggal 23 Mei 2018 menjatuhkan hukuman kepada tiga pemain Persija. Mereka adalah Ismed Sofyan, Ramdani Lestaluhu, dan Riko Simanjuntak.
Ketiga pemain tersebut terbukti mengucapkan kata-kata yang tidak sepantasnya diucapkan kepada Annas. Tidak dijelaskan kata-kata apa yang keluar dari mulut ketiga pemain itu. Yang pasti, atas insiden tersebut Ismed, Riko, dan Ramdani harus membayar denda sebesar Rp. 25 juta.
Selain itu, Komdis PSSI juga menghukum pelatih Barito Putera, Jacksen F. Tiago, lantaran melakukan protes yang berlebihan kepada wasit ketika melawat ke markas Perseru Serui, Kamis (17/5/2018).
Beruntung bagi Jacksen, dia cuma mendapatkan hukuman berupa teguran keras. Tidak hanya Jacksen, kiper, Aditya Harlan, dan asisten manajer Barito Putera, Syarifuddin Ardasa, mendapatkan hukuman serupa karena insiden yang sama dengan Jacksen.
ADVERTISEMENT