PSIS Tunjuk Bambang Nurdiansyah sebagai Pelatih

19 Agustus 2019 22:19 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Pelatih PSIS, Bambang Nurdiansyah. Foto: Instagram/@psisofficial
zoom-in-whitePerbesar
Pelatih PSIS, Bambang Nurdiansyah. Foto: Instagram/@psisofficial
ADVERTISEMENT
Sudah lebih sepekan PSIS Semarang berjalan tanpa pelatih kepala sejak pemecatan Jafri Sastra. Hasilnya pun kurang bagus. Di bawah asisten pelatih Widyantoro, tim beralias 'Mahesa Jenar' kalah 0-1 dari Semen Padang.
ADVERTISEMENT
Kekosongan itu berakhir juga. Senin (19/8/2019) malam WIB, manajemen PSIS mengumumkan penunjukan Bambang Nurdiansyah sebagai pelatih kepala.
Pemberitahuan turut dirilis oleh Cilegon United selaku tim Liga 2 yang ditangani Bambang sebelumnya. Kedua belah pihak bercerai seiring keputusan sang juru taktik menerima pinangan PSIS.
"Kami akan memperkenalkan formasi tim pelatih PSIS. Pelatih kepala akan dipegang oleh Bambang Nurdiansyah. Sementara, asisten masih dipegang oleh Widyantoro dan pelatih fisik oleh Emilio," kata CEO Yoyok Sukawi, dikutip dari situs resmi klub.
Sejumlah suporter klub PSIS Semarang, Panser Biru melakukan gerakan koreografi dalam pertandingan lanjutan Liga 1 Indonesia antara PSIS melawan Persebaya Surabaya di Stadion Moch. Soebroto, Magelang, Jawa Tengah, Minggu (22/7) Foto: ANTARA FOTO/Aditya Pradana Putra
Bagi PSIS, Bambang atau akrab disapa Banur bukanlah orang asing. Pada era kepelatihan Jafri, dia tercatat sebagai direktur teknik. Tugasnya yakni memberikan program tahunan untuk klub.
Mundur jauh lagi atau tepatnya pada 2005, Bambang juga sempat mengangkat prestasi PSIS secara signifikan. 'Mahesa Jenar' mengakhiri kompetisi Liga Indonesia di posisi ketiga.
ADVERTISEMENT
"Terima kasih kepada manajemen PSIS yang sudah memercayai saya sebagai pelatih kepala. Ini ketiga kalinya saya bekerja sama dengan PSIS. Semoga kerja sama kali ini bisa mengukir kenangan manis yang pernah kami capai pada 2005," ucap Bambang.
Tak mudah tentunya bagi Bambang mengulangi capaian apik tersebut. Saat ini, PSIS masih tertahan di posisi ke-13 klasemen Liga 1 dengan raihan 12 poin dalam 15 pertandingan. Terbentang jarak 17 angka dengan Tira-Persikabo yang memuncaki tabel sementara.