Real Valladolid, Lawan Sempurna untuk Pembuktian Gareth Bale

24 Agustus 2019 14:43 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Gareth Bale melakukan pemanasan di bangku cadangan Real Madrid. Foto: Pierre-Philippe Marcou/AFP
zoom-in-whitePerbesar
Gareth Bale melakukan pemanasan di bangku cadangan Real Madrid. Foto: Pierre-Philippe Marcou/AFP
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Nama Gareth Bale tercantum dalam daftar starting line-up Real Madrid saat bersua Celta Vigo di pekan pertama La Liga 2019/20 pekan lalu. Sumbangsih assist kepada Karim Benzema di menit 12 jadi klimaksnya. El Real pun menuntaskan laga pembuka dengan sempurna.
ADVERTISEMENT
Ini menjadi ending yang aneh atas perang dingin Bale dengan Zinedine Zidane. Pelatih berkepala pelontos itu disebut-sebut tak lagi membutuhkan jasa Bale. Manajemen Madrid pun juga dikabarkan getol untuk melego pemain asal Wales tersebut.
Namun, sebagaimana kata pepatah: Yang sudah biarlah berlalu. Zidane pun kini mulai menaruh kepercayaan penuh kepada Bale.
"Yang penting ia (Bale) ingin tetap bertahan di sini. Memang benar bahwa banyak yang dikatakan tentangnya, oleh saya juga, tetapi dia akan tinggal," kata Zidane dilansir BBC.
Gareth Bale di laga Real Madrid vs Celta Vigo. Foto: Miguel Vidal/Reuters
Sulitnya Madrid mendapatkan penawaran harga yang pas untuk Bale disebut-sebut jadi dasar Madrid mempertahankannya. Lagipula, tim yang bermarkas di Santiago Bernabeu itu tengah didera badai cedera.
ADVERTISEMENT
Marcos Asensio dipastikan absen dalam jangka waktu yang lama. Pun demikian dengan Rodrygo dan Brahim Diaz yang baru akan pulih bulan depan.
Eden Hazard jadi korban terbaru lantaran mengalami cedera hamstring. Ia diprediksi baru bisa tampil di La Liga pekan keempat saat bersua Levante. Sialnya, empat pemain yang tumbang itu semuanya beroperasi di sektor sayap kiri.
Untungnya, Zidane masih punya Bale, pemain yang sudah mencetak 78 gol dari 156 laga bersama Madrid. Eks pemain Southampton itu juga merupakan bagian dari keberhasilan Los Blancos meraih empat gelar Liga Champions, tiga trofi Piala Super UEFA dan tiga Piala Dunia Klub, serta masing-masing satu titel La Liga dan Copa del Rey.
ADVERTISEMENT
"Dia adalah pemain hebat, dia telah menunjukkan itu sebelumnya dan dia harus menunjukkannya lagi. Dia harus menjadi pemain yang kita tahu bahwa dia," lanjut Zidane.
Zinedine Zidane memberi instruksi kepada Gareth Bale dalam sebuah pertandingan Liga Champions. Foto: AFP/Janek Skarzynski
Nah, besar kans Bale untuk menjawab tantangan Zidane pada pentas La Liga pekan kedua, Minggu (25/8/2019) dini hari WIB. Kebetulan Madrid hanya akan berhadapan dengan Real Valladolid, klub yang musim lalu cuma finis di peringkat ke-16.
Rekam jejak Sergio Ramos dan kawan-kawan atas Valladolid juga mentereng karena berhasil merangkum 5 kemenangan dan sekali imbang dalam 6 perjumpaan terakhir.
Satu hal lagi dan yang terpenting, Bale punya kenangan manis saat berhadapan dengan klub berjuluk Pucela itu. Ya, ia pernah mengukir hat-trick ke gawang mereka di La Liga edisi 2013/14 dan mengantar Madrid unggul empat gol tanpa balas.
ADVERTISEMENT