Resmi: Ander Herrera Berlabuh ke PSG

5 Juli 2019 2:14 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ander Herrera resmi berseragam PSG. Foto: Dok. Media PSG
zoom-in-whitePerbesar
Ander Herrera resmi berseragam PSG. Foto: Dok. Media PSG
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Setelah sempat mengucapkan selamat tinggal kepada Manchester United pada 11 Mei 2019 silam, Ander Herrera sudah menemukan tempat baru untuk berlabuh. Namanya adalah Paris Saint-Germain.
ADVERTISEMENT
Pengumuman mengenai kedatangan Herrera ini diumumkan oleh PSG lewat situs resmi mereka. Pemain yang kini berusia 29 tahun tersebut menandatangani kontrak selama lima musim yang akan mengikatnya di PSG hingga 2024 mendatang.
"Paris Saint-Germain dengan bahagia mengumumkan kedatangan Ander Herrera Aguera. Gelandang asal Spanyol ini datang ke Paris setelah kontraknya berakhir bersama Manchester United. Ia menandatangani kontrak selama lima musim dan akan bersama kami hingga 30 Juni 2024 mendatang," ujar pernyataan resmi PSG.
Isu mengenai kepergian Herrera sendiri memang sudah berembus jelang musim 2018/19 berakhir. Sebenarnya, sempat ada pembicaraan antara pihak United dan Herrera soal perpanjangan kontrak. Namun, pembicaraan ini tidak menemui titik terang, hingga akhirnya Herrera memutuskan untuk hengkang ke PSG.
ADVERTISEMENT
"Paris Saint-Germain adalah klub terbesar di Prancis. Klub yang terus berkembang dan berjuang untuk meraih gelar sebanyak mungkin. Saya sudah menantikan momen ketika saya mengenakan jersi PSG di dalam sebuah pertandingan. Saya harap saya bisa mencatatkan sejarah bersama klub ini," ujar Herrera dilansir situs resmi PSG.
"Bergabung bersama PSG merupakan sesuatu yang luar biasa. Saya juga sangat menyukai kota Paris, salah satu kota terindah di dunia. Di sini, saya menjanjikan tiga hal: profesionalisme, kerja keras, dan hasrat. Saya juga akan belajar bahasa Prancis karena itu penting agar bisa berkomunikasi dengan rekan setim," lanjutnya.
Herrera bukanlah gelandang sembarangan. Ia mampu membawa Timnas U-21 Spanyol memenangi gelar Piala Eropa U-21 pada 2011 silam. Ia juga masuk jajaran 11 pemain terbaik di ajang tersebut.
ADVERTISEMENT
Usai membawa Timnas U-21 Spanyol juara, Herrera bergabung dengan klub kota kelahirannya, Athletic Bilbao. Bersama Bilbao, ia mencatatkan 128 penampilan, menyumbangkan 11 gol dan 19 assist. Ia juga pernah tampil di final Liga Europa pada 2012 silam bersama Bilbao.
Ander Herrera resmi berseragam PSG. Foto: Dok. Media PSG
Segala catatan apiknya bersama Bilbao mengantarkannya ke Manchester United pada 2014 silam. Bersama United, ia menorehkan 189 penampilan, disertai catatan 20 gol dan 27 assist. Pada laga final Liga Europa 2017, Herrera tampil gemilang dan mampu menjadi man of the match di laga tersebut, sekaligus mengantarkan United menjadi juara.
Kehadiran Herrera pun diprediksi akan memperkuat lini tengah PSG. Selama ini, peran metronom di klub berjuluk Les Parisiens tersebut kerap diemban oleh Marco Verratti seorang. Sebenarnya, ada nama Adrien Rabiot yang biasa menjadi metronom.
ADVERTISEMENT
Namun, masalah yang ia alami pada musim 2018/19 membuatnya hengkang dari PSG musim depan, Kehadiran Herrera ini bisa jadi penutup hijrahnya Rabiot ke Juventus. Dengan kemampuan bertahannya yang apik, serta kemampuannya dalam melakukan man marking, ia bisa jadi aset tersendiri bagi PSG.