Resmi: Barito Putera Datangkan Francisco Torres

5 September 2019 4:14 WIB
comment
2
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Torres Resmi berseragam Barito Putera Foto: Instagram @ftorres_99
zoom-in-whitePerbesar
Torres Resmi berseragam Barito Putera Foto: Instagram @ftorres_99
ADVERTISEMENT
Bursa transfer tengah musim digunakan Barito Putera untuk membenahi skuatnya. Tim besutan Djajang Nurdjaman itu baru saja memboyong penyerang asal Brasil, Francisco Torres.
ADVERTISEMENT
Nama Torres sendiri tak begitu asing di telinga pecinta sepak bola Indonesia. Pasalnya, Torres tampil di Badak Lampung FC pada putaran pertama Liga 1 musim ini. Namun, Torres tak membuat pelatih baru Badak Lampung, Milan Petrovic, terkesan. Di bursa transfer tengah musim ini, Torres dicoret oleh tim beralias 'Laskar Saburai' itu.
Padahal, penampilan Torres bersama Badak Lampung tidaklah buruk. Dari 12 laga yang dimainkan, Torres membuat 4 gol dan 2 assist. Namun, Torres menjadi korban pencoretan pemain setelah sebelumnya Badak Lampung juga tak lagi memakai jasa bek tengah asal Jepang, Kunihiro Yamashita.
Beruntung bagi Torres, dirinya tak perlu lama-lama menganggur. Barito Putera resmi mengumumkan kedatangan Torres melalui akun instagram-nya.
ADVERTISEMENT
"Selamat datang Torres, mari berjuang bersama untuk kejayaan Barito Putera," tulis pernyataan Barito.
Bersama Barito Putera nanti, Torres memang belum pasti mendapat tempat utama. Penyerang yang memiliki kecepatan dan ketenangan di depan gawang itu memiliki pesaing-pesaing seperti Samsul Arif, Yacob Sayuri, dan Rafael Silva. Khusus untuk Silva, penyerang asal Brasil itu merupakan pencetak gol terbanyak tim musim ini dengan kemasan delapan gol.
Torres bukan pemain asing pertama yang bergabung dengan 'Laskar Antasari' di bursa transfer tengah pekan musim ini. Sebelumnya, Barito Putera sudah meresmikan gelandang asal Jepang, Kosuke Uchida dan bek tengah asal Brasil, Cassio de Jesus.
Wajar memang Barito melakukan perombakan besar-besaran. Sebab, saat ini tim asal Kalimantan Selatan itu berada di posisi ke-16 atau zona degradasi dengan kemasan 15 angka.
ADVERTISEMENT
====
*Catatan Editor: Sebelum terjadi kesalahan dengan menyebut Barito Putera berasal dari Kalimantan Timur. Yang betul: Kalimantan Selatan. Demikian kesalahan tersebut telah kami perbaiki.