Rumor: Sebentar Lagi Rabiot Datang ke Juventus

20 Juni 2019 15:37 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Rabiot bersama Angel Di Maria. Foto: Christian Hartmann/Reuters
zoom-in-whitePerbesar
Rabiot bersama Angel Di Maria. Foto: Christian Hartmann/Reuters
ADVERTISEMENT
Sepertinya tinggal menunggu waktu hingga Adrien Rabiot resmi berseragam Juventus. Pasalnya, jurnalis kondang Gianluca Di Marzio baru-baru ini mewartakan negosiasi kedua pihak telah mencapai mufakat. Rencananya, Rabiot bakal bergabung dengan status bebas transfer setelah kontraknya di Paris Saint-Germain (PSG) habis pada 30 Juni nanti.
ADVERTISEMENT
Untuk memenangi hati Rabiot, Juventus sempat harus bersaing dengan klub-klub macam Barcelona, Manchester United, dan juga Arsenal. Tak mengherankan jika gelandang asal Prancis ini diperebutkan, mengingat kemampuannya yang istimewa.
Bahkan, Gianluigi Buffon sempat memuji Rabiot dengan mengatakan gelandang berusia 24 tahun ini memiliki gabungan kemampuan dari Arturo Vidal, Paul Pogba dan Claudio Marchisio. Ya, memang Rabiot jago dalam mendistribusikan bola, melakukan dribel, hingga aksi defensif--terutama duel udara. Dengan kata lain, dialah gelandang komplet.
Tengok statistik yang dicatat WhoScored terkait dengan penampilannya. Dengan sejumlah masalah yang menimpa Rabiot musim lalu--yang berakar pada keinginannya meninggalkan PSG--dia masih bisa menyumbangkan 2 gol dan 1 assist. Untuk urusan bertahan, Rabiot rata-rata melepas 2,3 tekel, 0,7 intersep, dan 1,1 sapuan per laga.
ADVERTISEMENT
Selain itu, Buffon yang menjadi rekan setim Rabiot di PSG pada musim 2018/19, merasa pemain setinggi 188 sentimeter ini tak memiliki masalah secara sikap. "Dia (Rabiot) ramah dan baik kepada rekan setimnya," ujarnya, dilansir Corriere dello Sport.
Rabiot di laga vs Real Madrid. Foto: REUTERS/Paul Hanna
Menyoal kepindahan Rabiot ke Juventus, rasanya tak betul-betul mengejutkan. Terutama jika mengingat pria kelahiran Saint-Maurice ini pernah terang-terangan mengatakan tengah menjalin komunikasi dengan pihak I Bianconeri pada tengah Juni silam.
"Saya sudah berbincang dengan petinggi Juventus. Klub ini adalah klub yang besar. Atmosfer di sini sangat menantang," ucap Rabiot, dilansir Goal International.
"Saya juga sangat suka Italia, kondisinya menyenangkan. Sebuah musim yang menjanjikan sudah menanti saya jika kelak saya ke sini. (Apakah saya akan pindah) ke Juventus? Ya, Juventus sudah menonton permainan saya dan kami sudah mengobrol. Tapi, saya belum bisa bilang apa-apa," tambahnya.
ADVERTISEMENT
Lantas, bagaimana dengan kontrak Rabiot di Juventus? Jika mengacu pada pemberitaan Sport Italia, Rabiot bakal mendapatkan kontrak berdurasi lima musim dengan gaji sebesar 7 juta euro per tahun. Seperti Aaron Ramsey, Rabiot juga akan mendapatkan bonus 10 juta euro saat sudah resmi pindah ke Allianz Stadium.