Salah dan Shaqiri Bawa Liverpool Benamkan Fulham di Anfield

11 November 2018 20:55 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Penyerang Liverpool, Mohamed Salah, membobol gawang Fulham yang dikawal oleh Sergio Rico. (Foto: Reuters/Andrew Boyers )
zoom-in-whitePerbesar
Penyerang Liverpool, Mohamed Salah, membobol gawang Fulham yang dikawal oleh Sergio Rico. (Foto: Reuters/Andrew Boyers )
ADVERTISEMENT
Catatan tanpa kekalahan Liverpool di Premier League 2018/19 terus berlanjut. The Reds sukses meraih tiga poin penuh saat mengalahkan Fulham 2-0 di Anfield Stadium pada pekan ke-12, Minggu (11/11/2018) malam WIB.
ADVERTISEMENT
Dua gol Liverpool masing-masing dicetak oleh Mohamed Salah pada menit 41 dan Xherdan Shaqiri di menit 53. Dengan hasil ini, Liverpool untuk sementara mengambil alih pimpinan klasemen dengan koleksi 30 poin, sedangkan Fulham belum beranjak dari dasar klasemen dengan 5 poin.
Juergen Klopp kembali melakukan perubahan pada susunan 11 pemain awalnya dengan menerapkan formasi 4-2-3-1 yang menempatkan Salah sebagai ujung tombak. Di belakangnya berdiri Roberto Firmino, Sadio Mane, dan Shaqiri, sedangkan Giorginio Wijnaldum dan Fabinho menopang lini tengah.
Di kubu tamu, Slavisa Jokanovic juga membalut Fulham dengan pakem 4-2-3-1. Andre Schurlle, Tom Cairney, dan Ryan Sessegnon, mendapat tugas untuk menopang Aleksandar Mitrovic. Sementara itu, Calum Chambers dan Andre-Frank Zambo Anguissa mengisi lini tengah.
ADVERTISEMENT
Liverpool langsung mengambil insiatif penguasaan bola sejak wasit Paul Tierney menipukan peluit mula. Namun, upaya ini tak banyak memberi ancaman buat Fulham. Selama 10 menit pertama, Liverpool hanya mendapat satu percobaan melalui sepakan Mane yang melebar.
Lepas 10 menit, Liverpool meningkatkan intensitas serangan dan mendapat dua peluang emas melalui Salah di menit 18 dan 22, tetapi Sergio Rico masih mampu menggagalkan percobaan tersebut. Selebihnya, upaya Liverpool dari Shaqiri, Fabinho, hingga Mane tak membahayakan lawan.
Fulham sebetulnya bukan tanpa perlawanan. Percobaan mereka akhirnya bisa membuat Alisson Becker jatuh bangun menyelamatkan gawangnya di menit 29 via sepakan Schurrle. Bahkan, sundulan Mitrovic bisa saja membawa Fulham unggul jika wasit tak menyatakan Mitrovic dalam posisi offside.
ADVERTISEMENT
Sial buat Fulham, tak hanya gol yang dianulir, Liverpool berhasil memanfaatkan kondisi bola mati untuk melancarkan serangan balik di menit 41 ini. Diawali assist Alisson kepada Tret Alexander-Arnold, bek sayap asal Inggris itu mengirimkan umpan terobosan kepada Salah yang berhasil menaklukkan Sergio Rico dalam situasi satu lawan satu.
Penyerang Fulham. Aleksandar Mitrovic, melepaskan sundulan ke gawang Liverpool. (Foto: Reuters/Andrew Boyers )
zoom-in-whitePerbesar
Penyerang Fulham. Aleksandar Mitrovic, melepaskan sundulan ke gawang Liverpool. (Foto: Reuters/Andrew Boyers )
Memasuki babak kedua dengan keunggulan 1-0 membikin skuat Liverpool lebih ganas dalam menyerang. Pressing hingga daerah pertahanan Fulham dilancarkan dan melahirkan peluang via sepakan Mane yang bisa ditepis oleh Rico dan menghasilkan sepak pojok.
Berawal dari skema bola mati di menit 53 ini, Mane memberi operan pendek kepada Robertson yang langsung meneruskannya dengan umpan silang. Shaqiri yang berdiri bebas tanpa pengawalan, meneruskan bola via sepakan voli yang tak mampu dibendung Rico.
ADVERTISEMENT
Liverpool tak mengubah bentuk permainannya dengan menjadi lebih defensif. Sebaliknya, mereka membikin pertahanan Fulham terus bekerja keras. Tetapi, tercatat hanya sepakan Robertson di menit 62 yang mengarah gawang. Sedangkan Fulham, nirpercobaan tepat sasaran.
Klopp mengembalikan pakem menyerang Liverpool menjadi 4-3-3 di sisa 20 menit laga dengan memasukkan James Milner dan Jordan Henderson. Tetapi, upaya ini tak melahirkan gol tambahan, begitu pun Fulham yang masih nirpercobaan akurat. Hingga akhir pertandingan, skor 2-0 untuk kemenangan tuan rumah tak berubah.