Sederet Catatan Khusus Harry Kane, si Pahlawan Inggris

19 Juni 2018 12:08 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Kane pada laga versus Tunisia. (Foto: Jorge Silva/Reuters)
zoom-in-whitePerbesar
Kane pada laga versus Tunisia. (Foto: Jorge Silva/Reuters)
ADVERTISEMENT
Satu sepakan datar dan satu sundulan, dua hal itulah yang membuat Inggris menang atas Tunisia. Sumbernya sama: Harry Kane.
ADVERTISEMENT
Oke, ini memang terdengar wajar. Bahkan, boleh jadi orang-orang sudah memprediksi kalau Kane bakal jadi pahlawan Inggris di laga perdana mereka.
Selasa (19/6/2018) dini hari WIB di Volgograd, Kane mencetak sepasang gol untuk membawa The Three Lions menang 2-1. Sebagai striker Inggris paling subur di Premier League musim kemarin, tentu ini tidak mengherankan.
Namun, perlu dicatat bahwa Kane datang dengan ambisi segunung. Jauh-jauh hari ia sudah bertekad untuk tampil habis-habisan di Rusia.
Motivasi Kane berlipat manakala para pemain depan lainnya langsung unjuk gigi. Belum habis matchday pertama Piala Dunia 2018, Cristiano Ronaldo sudah mencetak 3 gol, Romelu Lukaku mencetak 2 gol, dan Diego Costa mencetak 2 gol pula.
Melihat sederet catatan itu, masa Kane tidak ikut-ikutan memborong gol juga?
ADVERTISEMENT
Kane bawa Inggris kalahkan Tunisia. (Foto: REUTERS/Jorge Silva)
zoom-in-whitePerbesar
Kane bawa Inggris kalahkan Tunisia. (Foto: REUTERS/Jorge Silva)
Well, itulah yang akhirnya dia lakukan di Volgograd. Gol pertamanya menyempurnakan serangan impresif Inggris di awal-awal babak pertama. Gol keduanya, yang lahir di injury time, menyelamatkan tim yang tampak kebingungan di paruh kedua laga.
“Mereka mencoba menahan dan menghentikan kami. Pada akhirnya, gol di menit akhir itu adalah sebuah keadilan,” kata Kane seperti dilansir ESPNFC.
Kane tampil efektif pada laga itu. Hanya tiga percobaan yang ia lepaskan sepanjang laga —dua di antaranya mengarah ke sasaran dan berbuah jadi gol.
Selebrasi Kane usai cetak gol untuk Inggris. (Foto: REUTERS/Sergio Perez)
zoom-in-whitePerbesar
Selebrasi Kane usai cetak gol untuk Inggris. (Foto: REUTERS/Sergio Perez)
Namun, ada catatan lain dari statistik tersebut: Inggris kesulitan untuk mengarahkan bola langsung kepada Kane. Ini adalah PR yang perlu diperhatikan Gareth Southgate selaku pelatih kepala.
Oh, ya… Dengan mencetak sepasang gol, Kane kini menorehkan beberapa catatan khusus.
ADVERTISEMENT
Menurut catatan Bleacher Report, ia adalah pencetak dwigol pertama Inggris di Piala Dunia setelah Gary Lineker melakukannya pada 1990. Ia juga menjadi pencetak gol pertama Inggris di injury time babak kedua Piala Dunia.
Belum cukup? Khusus buat Kane sendiri, ini adalah gol(-gol) pertamanya di Piala Dunia. Mudah-mudahan bukan yang terakhir juga, ya…