Skuat Portugal: Ronaldo di Antara 4 Pemain Wolves

23 Mei 2019 20:38 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Cristiano Ronaldo ketika memperkuat Timnas Portugal. Foto: REUTERS/Rafael Marchante
zoom-in-whitePerbesar
Cristiano Ronaldo ketika memperkuat Timnas Portugal. Foto: REUTERS/Rafael Marchante
ADVERTISEMENT
Fokus Timnas Portugal tertuju pada laga semifinal UEFA Nations League (UNL) kontra Swiss, 5 Juni 2019 mendatang. Sebagai langkah awal, pelatih Fernando Santos telah menetapkan 23 nama yang akan dibawa untuk partai tersebut.
ADVERTISEMENT
Sesuai janji sang juru taktik, Cristiano Ronaldo kembali masuk skuat Selecao das Aquinas. Ini menjadi akan menjadi penampilan perdana bintang Juventus tersebut di pentas UNL.
Ronaldo memang melewatkan fase grup karena memilih rehat dari panggung internasional setelah Piala Dunia 2018. Dia baru kembali berseragam Portugal untuk dua pertandingan Kualifikasi Piala Eropa 2020, Maret 2019 lalu.
Bukan tanpa sebab Santos melibatkan Ronaldo untuk babak empat besar. Pasalnya, Portugal yang bertindak sebagai tuan rumah mengejar target juara.
Ruben Neves usai mencetak gol ke gawang Liverpool. Foto: Action Images via Reuters/Carl Recine
Nah, pengalaman panjang dan mental juara Ronaldo diharapkan bisa mendongkrak moral skuat. Karena dialah kapten, topskorer sepanjang masa, sekaligus pemegang caps terbanyak di Timnas Portugal.
Yang menarik dari pengumuman daftar pemain Portugal tak cuma menyoal Ronaldo. Kontribusi klub Premier League, Wolverhampton Wanderers, juga patut disorot karena menyumbangkan empat pemain: kiper Rui Patricio, gelandang Joao Moutinho, Ruben Neves, serta penyerang Diego Jota.
ADVERTISEMENT
Dengan empat wakilnya, Wolves menjadi klub dengan pemain terbanyak untuk Timnas Portugal. Mereka menyamai Benfica menghadirkan bek Ruben Dias, gelandang Pizzi, serta duo penyerang: Rafa Silva serta Joao Felix.
Patut dimaklumi mengapa Santos melibatkan banyak pemain Wolves. Di bawah asuhan pelatih asal Portugal, Fernando Santos, klub ini tampil cukup apik pada musim 2018/19. Mereka finis posisi ketujuh Premier League dan menembus final Piala FA sebelum kalah dari Manchester City.
Lebih dari itu, Santos juga memanggil dua nama yang berpeluang melakoni debut bersama timnas senior. Ialah Jota dan Felix. Khusus nama terakhir, pamornya tengah menanjak lewat sumbangan 20 gol plus 11 assist untuk Benfica. Sampai-sampai sosok 19 tahun itu mengundang ketertarikan Barcelona dan Manchester United.
ADVERTISEMENT