Sokratis Targetkan Arsenal Juara Liga Europa dan Finis di Atas Spurs

19 April 2019 6:30 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Dua pemain Arsenal saat menghadapi Napoli. Foto: REUTERS/Ciro De Luca
zoom-in-whitePerbesar
Dua pemain Arsenal saat menghadapi Napoli. Foto: REUTERS/Ciro De Luca
ADVERTISEMENT
Arsenal kembali mengulangi prestasi musim lalu dengan lolos ke babak semifinal Liga Europa. Kepastian itu didapat usai mereka berhasil menang dengan skor 1-0 di leg kedua babak perempat final menghadapi Napoli.
ADVERTISEMENT
Hasil tersebut semakin mengukuhkan kemenangan Arsenal. Pasalnya, di leg pertama yang diselenggarakan di Emirates Stadium, Arsenal menang dengan skor 2-0.
Di leg kedua ini, Arsenal sebenarnya tampil terbuka. Pasukan Unai Emery berani meladeni permainan menyerang dari tuan rumah Napoli.
The Gunners lebih beruntung karena sukses membuat gol di menit ke-36. Adalah tendangan bebas Alexandre Lacazette yang menghujam gawang Napoli serta membawa Arsenal menang 1-0.
Setelah unggul, Arsenal lebih tampil bertahan. Hanya sesekali lewat serangan balik cepat Arsenal bisa mengancam gawang dari Napoli.
Strategi bertahan itu pula yang membuat Arsenal menang. Napoli sangat kesulitan menembus pertahanan kokoh yang digalang oleh 'Meriam London'.
Trio Laurent Koscielny, Sokratis Papastathopoulos, dan Nacho Monreal berhasil tampil disiplin. Ainsley Maitland-Niles dan Sead Kolasinac yang tampil di sisi tepi juga turut membantu kokohnya pertahanan Napoli.
ADVERTISEMENT
Kelima pemain itu sukses membuat gawang Petr Cech aman. Total, kelimanya sukses membuat 28 sapuan dan lima intersep di pertandingan kali ini.
Alexandre Lacazette usai mencetak gol ke gawang Napoli. Foto: Reuters/Matthew Childs
Arsenal juga berhasil memperpanjang catatan nirbobol mereka. Dari tujuh laga terakhir yang mereka jalani di semua ajang, Arsenal hanya kebobolan satu gol.
Pemain belakang Arsenal, Sokratis, membeberkan rahasia solidnya lini belakang timnya. Kekompakan menjadi alasan mengapa gawang Arsenal sulit sekali dibobol.
"Kami bermain sangat baik di kandang khususnya di 60-70 menit pertama. Kami datang ke San Paolo untuk bermain dengan fokus, konsentrasi, dan kompak di lini belakang," ucap Sokratis dilansir Sky Sport Italia.
"Saya pikir seluruh skuat tampil bertahan dengan sangat baik," tambah pria asal Yunani ini.
ADVERTISEMENT
Kemudian, Sokratis membeberkan target timnya di sisa musim ini. Arsenal masih memiliki peluang meraih gelar di Liga Europa dan finis di posisi tiga klasemen akhir Premier League.
Perebutan bola di pertandingan Napoli vs Arsenal. Foto: REUTERS/Ciro De Luca
"Saya pikir tujuan kami adalah untuk finish di empat besar Premier League. Saya pikir kami bisa menggapai posisi tiga di atas Tottenham Hotspur. Dan, mengapa tidak kami juara Liga Europa juga?," tutur Sokratis.
Di semifinal, tugas Arsenal semakin berat karena harus bersua wakil Spanyol, Valencia. Arsenal punya kenangan buruk dengan wakil Spanyol karena musim lalu mereka tersingkir di babak semifinal menghadapi wakil Spanyol lainnya yakni Atletico Madrid.