Wayne Rooney: Lari, Kejar, Tekel, Lalu Bikin Assist!

13 Agustus 2018 15:01 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Wayne Rooney di DC United. (Foto: ANDREW CABALLERO-REYNOLDS / AFP)
zoom-in-whitePerbesar
Wayne Rooney di DC United. (Foto: ANDREW CABALLERO-REYNOLDS / AFP)
ADVERTISEMENT
Wayne Rooney masih menunjukkan determinasi selayaknya dahulu bermain untuk Manchester United dan Everton. Bersama DC United, penyerang asal Inggris itu berhasil menjadi tokoh di balik kemenangan tipis 3-2 atas Orlando City di Major League Soccer (MLS), Senin (13/8/2018) pagi WIB.
ADVERTISEMENT
Menariknya, gol penentu itu bermula dari ancaman di menit-menit akhir. Dengan brilian, Rooney mengubah ancaman itu menjadi kejayaan untuk timnya.
Kejadian itu bermula dari keputusan kiper David Ousted untuk menebus gol bunuh dirinya dengan maju untuk meramaikan kotak penalti, yang saat itu sesak diisi dengan delapan pemain DC United lainnya, dalam skema tendangan sudut.
Bola memang berhasil disundul Ousted, tetapi si kulit bulat kemudian disapu oleh pemain Orlando yang tepat berada di garis gawang. Bola hasil sapuan itu berhasil mendarat ke kaki Will Johnson. Nama yang disebut terakhir ini pun melakukan aksi dribel dengan kecepatan penuh ke sisi kanan pertahanan DC United.
Beruntung buat DC, Rooney jadi salah satu pemain yang enggan menumpuk diri di kotak penalti lawan. Sehingga, dengan kecepatan penuh, scouser berusia 32 tahun itu berlari untuk menghentikan Johnson.
ADVERTISEMENT
Pada akhirnya, Rooney berhasil merebut bola dari Johnson usai melancarkan satu tekel akurat di tengah lapangan. Aksi tersebut disambut suporter DC United dengan sorak sorai.
Rooney melakukan aksi dribel sebentar, sebelum pada akhirnya melancarkan umpan lambung ke kotak penalti DC United. Umpan tersebut berhasil dikonversikan Luciano Acosta menjadi gol ketiganya dalam laga ini. Sementara Acosta berpesta di tribune suporter, Rooney tampak cuma bisa merayakannya sendiri karena jaraknya yang cukup jauh dari gawang lawan.
Ngomong-ngomong, tekel gemilang Rooney ini bisa dibilang mirip dengan iklan Nike yang sempat dia bintangi untuk merayakan Piala Dunia 2010. Dalam suatu adegan, Rooney salah memberikan umpan kepada Franck Ribery ketika sudah dekat ke kotak penalti Timnas Prancis.
ADVERTISEMENT
Ribery kemudian melakukan aksi dribel ke kotak penalti Timnas Inggris. Saat Ribery melakukan aksinya, tiba-tiba Rooney berandai-andai bagaimana buruknya citranya kelak jika aksi tersebut sukses berujung gol. Demi harga dirinya dan negaranya, Rooney berlari kencang dari kotak penalti lawan ke kotak penaltinya sendiri untuk melancarkan tekel bersih ke Ribery.
Karena aksi Rooney itu berhasil, statusnya sebagai idola The Three Lions dalam iklan tersebut tetap bertahan. Siapa yang menyangka, sih, aksi ini betul-betul menjadi kenyataan delapan tahun setelah iklan ini dirilis?