10 Fakta Unik Takoyaki, Jajanan Ringan Populer Khas Jepang

3 Januari 2018 19:08 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Homemade Japanese Takoyaki (Foto: Pixabay)
zoom-in-whitePerbesar
Homemade Japanese Takoyaki (Foto: Pixabay)
ADVERTISEMENT
Jika mendengar kata Takoyaki, yang terbayang di benak kita tentu saja sajian lezat yang dibuat dari adonan tepung dan telur yang diisi potongan daging gurita yang lembut. Ditambah dengan siraman saus khas Jepang dan mayonaise membuat kudapan asal Osaka, Jepang ini semakin menggugah selera.
ADVERTISEMENT
Selain itu tambahan katsuobushi atau serutan daging ikan cakalang kering menciptakan sensasi renyah yang unik saat menyantap kudapan ringan berbentuk bulat ini.
Ternyata takoyaki yang sekarang kita kenal sebagai jajanan khas Jepang kekinian dengan tambahan topping modern telah ada sejak abad ke 17 di Jepang. Sebagai jajanan klasik yang masih eksis hingga saat ini, takoyaki juga memiliki fakta-fakta yang menarik untuk dikulik.
Yuk intip, ini dia 10 fakta takoyaki yang belum banyak diketahui orang :
1. Arti nama takoyaki
Takoyaki berasal dari dua kata dalam bahasa Jepang yaitu tako yang merujuk pada gurita dan yaki yang artinya dipanggang atau digoreng. Yaki atau yaku yang artinya memanggang memang menjadi salah satu teknik memasak yang paling sering dipakai dalam dunia kuliner Jepang.
ADVERTISEMENT
Selain takoyaki, beberapa makanan Jepang yang diolah dengan cara dipanggang atau digoreng yaitu yakitori atau ayam goreng, pancake sayur Jepang okonomiyaki, yakisoba atau mie goreng, dan masih banyak lainnya.
2. Ikon Osaka
Takoyaki merupakan jajanan klasik khas Osaka yang masih populer sampai sekarang. Bahkan karena sangat digemari, okonomiyaki ditetapkan sebagai ikon makanan di kota yang masuk dalam wilayah Kansai, Jepang ini.
Karena menjadi salah satu kudapan paling favorit, sebagian besar warga Osaka memiliki wajan khusus sendiri untuk membuat takoyaki yang disajikan saat acara-acara penting.
3. Terpengaruh kebudayaan Eropa
Sejak bangsa barat datang ke Jepang pada abad ke 17, beberapa makanan Jepang mulai berinovasi karena pengaruh makanan-makanan asal Eropa. Salah satunya adalah takoyaki yang memang dipengaruhi oleh pancake yang banyak disajikan sebagai menu sarapan di Benua Biru.
ADVERTISEMENT
Bahan-bahan pancake yang susah didapatkan di Jepang diganti dengan bahan-bahan lokal khas Jepang sehingga terciptalah takoyaki yang saat ini banyak digemari.
4. Makanan saat gempa Jepang 1923
Saat gempa dahsyat berkekuatan 7,9 magnitudo dan 8,4 magnitudo mengguncang Jepang pada tahun 1923 lalu, Jepang dilanda krisis makanan yang sangat parah. Persediaan bahan makanan untuk memenuhi kebutuhan pengungsi habis dan yang tersisa hanyalah tepung.
Untuk menyingkirkan rasa lapar orang-orang membuat pancake bulat sederhana yang dibuat dari tepung dan air. Setelah bangkit dari bencana, warga Jepang tetap membuat pancake bundar yang sekarang dikenal dengan nama takoyaki dengan berbagai tambahan seperti daging dan seafood.
5. Terkenal sebagai 'Festival Food'
ADVERTISEMENT
Selain dikenal sebagai ikon makanan Osaka, takoyaki juga terkenal sebagai 'Festival Food' karena selalu hadir memeriahkan setiap festival dan acara besar di Jepang. Bahkan takoyaki menjadi kudapan ringan yang wajib dibawa saat menonton pertandingan baseball.
6. Evolusi takoyaki
Dahulu pada jaman dahulu memiliki bentuk yang sangat berbeda dari takoyaki modern. Berbentuk kotak pipih, takoyaki yang dulu bernama choboyaki berisi kacang, acar jahe, dan soy sauce yang dipanggang di atas wajan datar.
Baru pada tahun 1935 terciptalah takoyaki modern yang diisi oleh potongan gurita dan seafood lainnya.
7. Gerai takoyaki pertama di Jepang
Tomekichi Endo merupakan gerai takoyaki tertua yang ada di Osaka, Jepang. Didirikan sejak tahun 1935, gerai ini selalu ramai diburu pecinta takoyaki bercitarasa klasik. Selain itu Tomekichi Endo juga menyediakan choboyaki, salah satu jenis takoyaki tertua di Jepang.
ADVERTISEMENT
8. Osaka Takoyaki Museum
Berlokasi di Universal City, Universal Studio Japan, salah satu wahana yang tidak boleh dilewatkan adalah museum Takoyaki bernama Osaka Takoyaki Museum.
Di museum tersebut, pengunjung dapat menelusuri sejarah takoyaki pada jaman dahulu sambil menikmati nikmatnya kudapan takoyaki dari lima gerai paling terkenal di Jepang seperti Kukuro, Aizuya, Kougaryu, Imotako, dan Tomekichi Endo.
9. Variasi takoyaki unik
Untuk menarik minat konsumen, banyak inovasi takoyaki unik yang patut dicicipi. Ada takoyaki dengan topping saus cokelat melimpah, takoyaki galaksi, hingga takoyaki hitam yang terbuat dari tinta cumi-cumi yang pasti menggugah selera.
10. Takoyaki terbesar
Selain berbagai inovasi topping takoyaki yang unik. Ada juga inovasi takoyaki jumbo berdiameter 8 cm bernama 'bakudan-yaki'. Berisi jagung pipil, jamur, sosis, telur puyuh, udang, dan aneka sayur, takoyaki ini memiliki berat hingga 200 gram per buahnya.
ADVERTISEMENT